Lestarikan Budaya Daerah, Pemkab Demak Diminta Peduli Kebudayaan dan Seni di Desa Setempat

- 21 Maret 2021, 15:01 WIB
Komunitas Rumah Kita (Koruki) Demak saat menggelar acara yang diberi nama Purnama di Koruki.
Komunitas Rumah Kita (Koruki) Demak saat menggelar acara yang diberi nama Purnama di Koruki. /Dok. Koruki Demak

 

SINARJATENG.COM - Komunitas Rumah Kita (Koruki) Demak rutin menggelar acara yang diberi nama Purnama di Koruki.

Kali ini Koruki mengadakan diskusi budaya yang mengambil tema “Pemajuan Kebudayaan Desa melalui Komunitas Budaya," Sabtu 20 Maret 2021 malam.

Acara yang digelar dengan menggandeng Forum Wartawan Online Demak (Forwonede) itu menghadirkan pegiat budaya asal Kudus Ahmad Zaini selaku Ketua Kampung Budaya Piji Wetan dan Nur Wahid pemerhati perkembangan budaya di Demak yang juga Wakil Ketua DPRD Demak.

Baca Juga: Sekolah di Jateng Bisa Uji Coba Pembelajaran Tatap Muka, Ini Syarat dan Tata Cara Pelaksanaannya

Dalam sambutannya, Wahib Ketua Forwonede berharap kegiatan bersama antara Forwonede dengan Koruki dapat bermanfaat dan bisa memberikan inspirasi bagi masyarakat yang peduli dengan budaya desa.

“Kita prihatin karena pernik kebudayaan desa makin menghilang tergerus zaman digital yang serba instan dan aplikatif,” kata Wahib.

Kelestarian budaya desa, sambung Wahib, harus kita jaga bersama sama agar tidak punah. Salah satu caranya adalah komitmen bersama dalam menumbuhkan semangat juang dalam nguri uri budaya kampung tersebut.

Baca Juga: Bantah Kirim 700 Karung Beras Ke Militer Myanmar, Ini Kata Militer Thailand ‎

Halaman:

Editor: Intan Hidayat


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah