Anies Baswedan: Ada Beberapa Warga di Lokasi Pengungsian Banjir DKI Jakarta Positif Covid-19

- 21 Februari 2021, 21:55 WIB
Gubernur Anies Baswedan
Gubernur Anies Baswedan / BPBD Jakarta

SINARJATENG.COM - Banjir yang melanda DKI Jakarta pada musim hujan kali ini membuat sebagian orang juga tidak terlepas dari Pandemi Covid-19.

Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan mengungkapkan bahwa warga yang mengungsi di pokok banjir ada yang terkonfirmasi positif Covid-19.

Dari sekian banyak lokasi di DKI Jakarta yang terendam air, Anies Baswedan tak mengungkapkan dimana lokasi persis penemuan warga yang terkonfirmasi Covid-19 tersebut.

Anies Baswedan mengungkapkannya pada Minggu 21 Februari 2021.

Baca Juga: Sepele dan Jarang Diperhatikan, Berikut Lima Kebiasaan yang Bisa Berdampak Buruk untuk Kesehatan

"Ada beberapa lokasi memang ditemukan warga ketika di tes antigen hasilnya positif," kata Anies Baswedan.

Saat ini kata Anies Baswedan, warga yang terkonfirmasi positif tersebut telah dilakukan isolasi untuk kemudian dilakukan pemeriksaan lanjutan.

"Mereka ditempatkan di tenda isolasi dan kemudian dilakukan pengetesan lebih jauh kalau hasilnya positif dibawa ke pelayanan sesuai kebutuhan," tuturnya.

Baca Juga: Targetkan Selesai Lima Bulan Kedepan, Kemenag Kebut Penyusunan Modul Moderasi PAI di Sekolah

Halaman:

Editor: Intan Hidayat

Sumber: Pikiran Rakyat


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x