Menyoal Parodi Lagu Indonesia Raya, Irjen Pol Argo Yuwono: Polisi Libatkan Penyidik Cybercrime

- 29 Desember 2020, 20:12 WIB
Lagu Indonesia Raya yang diparodikan membuat rakyat Indonesia bersatu untuk melawan
Lagu Indonesia Raya yang diparodikan membuat rakyat Indonesia bersatu untuk melawan /twitter/

SINARJATENG.COM – Terkait video parodi lagu Indonesia Raya yang menyebar di sosial media, Kepolisian mengatakan akan melakukan penyelidikan.

Dikatakan Kadiv Humas Polri, Irjen Pol Argo Yuwono pihaknya telah berkoordinasi dengan instansi terkait untuk menyelidiki parodi lagu Indonesia Raya tersebut.

"Berkaitan dengan yang viral di media sosial yaitu lagu kebangsaan kita yang kemudian kata itu dipelesetkan." Ungkap IrjenArgo Yuwono.

Baca Juga: Ketua Komisi D DPRD Jateng Pastikan Prokes Diterapkan di Seluruh Stasiun

"Kita sebagai bangsa Indonesia memiliki Nasionalisme yang tinggi. Kami dari penyidik sudah berkoordinasi dengan instansi terkait yang lain seperti Kominfo untuk mendalaminya," sambung Irjen Pol Argo Yuwono saat jumpa pers di Mabes Porli hari ini, Senin 28 Desember 2020.

Irjen Pol Argo Yuwono menambahkan, polisi akan melibatkan penyidik dari cyber crime untuk mengetahui lebih lanjut terkait video tersebut.

"Tentunya ini bagian dari penyidik cybercrime. Nanti Kita lihat seperti apa fokus dilektiknya," kata Irjen Pol Argo Yuwono.

Baca Juga: Soal Pelatihan Teroris Muda JI, Irjen Pol Argo Yuwono: Merakit Bom dan Dapat Sumbangan Anggota Aktif

Irjen Pol Argo Yuwono juga mengatakan, pada prinsipnya Polri tetap melanjutkan penyelidikan berkaitan dengan lagi Indonesia Raya yang dipelesetkan.

Halaman:

Editor: Anto Kurniawan

Sumber: Pikiran Rakyat


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x