Mensos Jadi Tersangka Dugaan Korupsi Bansos, Bintang Emon Ungkap Ini

6 Desember 2020, 16:56 WIB
Bintang Emon. /Pikiran-Rakyat.com /

SINARJATENG.COM - Menteri Sosial Juliari Peter Batubara ditetapkan oleh Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) sebagai tersangka dugaan tindak pidana korupsi terkait dana bantuan sosial (bansos).

Juliari diketahui menyerahkan diri ke KPK pada Minggu dini hari tadi, 6 Desember 2020.

Selain Menteri Sosial Juliari Batubara, KPK dikabarkan telah menetapkan empat orang tersangka lainnya yang diduga ikut menikmati aliran dana sebesar Rp17 miliar tersebut.

Baca Juga: Tiga Tersangka Korupsi Bansos di Kemensos Ditahan KPK

Sebagai seorang yang sering melancarkan kritiknya pada para pejabat negara, penangkapan Juliari Batubara tentunya menarik perhatian komika Bintang Emon.

Lewat unggahan di akun Twitter pribadinya, Bintang Emon turut mengomentari penangkapan Menteri Sosial, Juliari Batubara.

Dalam cuitannya itu, Bintang Emon juga menyertakan sebuah tautan berita yang memberitakan penangkapan Juliari Batubara dengan dugaan penyelewengan dana sebesar Rp17 miliar.

Baca Juga: Uang Rp 14,5 Miliar jadi Barang Bukti Kasus Korupsi Mensos, Diamankan KPK

Bintang Emon lantas mengapresisi kinerja KPK yang semakin hari semakin menunjukan taringnya.

"KPK Ganas!!!," tulis Bintang Emon seraya menyematkan emotikon jempol dan juga api sebagaimana dikutip Pikiran-Rakyat.com dari akun Twitter @bintangemon pada 6 Desember 2020.

Tak sampai di sana, Bintang Emon juga turut mengucapkan rasa terima kasihnya pada KPK lantaran sudah bekerja secara maksimal.

Baca Juga: KPK Periksa Dua Tersangka Korupsi Bansos Juliari Batubara dan Adi Wahyono

"Terima kasih bapak-bapak," pungkasnya mengakhiri cuitan.

Seperti diketahui, Menteri Sosial Juliari Batubara diduga terlibat dalam tindak korupsi terkait bantuan sosial (bansos) untuk wilayah Jabodetabek sebesar Rp17 miliar.

Juliari Batubara bersama tersangka MJS dan AW selaku pejabat pembuat komitmen di Kemensos ditetapkan sebagai tersangka penerima suap.

Baca Juga: Di Rumah Saja dengan Enam Tontonan Santai di Akhir Pekan

Kemudian, tersangka AIM dan HS selaku pemberi suap. Penetapan tersangka ini merupakan tindak lanjut atas operasi tangkap tangan yang dilakukan KPK

Juliari Batubara menjadi menteri keempat yang tersandung kasus dugaan korupsi terhitung sejak periode pertama kepemimpinan Presiden Jokowi (2014-2019).

Dua orang lainnya yakni eks Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora) Imam Nahrawi, serta eks Menteri Sosial Idrus Marham, merupakan menteri Jokowi di Kabinet Kerja, yakni pada periode 2014-2019 sebagaimana dilansir dari Pikiran Rakyat berjudul Menteri Sosial Juliari Batubara Jadi Tersangka Dugaan Korupsi Bansos, Bintang Emon: KPK Ganas!

Baca Juga: Polsek Kalideres Tangkap Tiga Pencuri Motor

Di periode kedua (2019-2024), menteri Jokowi yang terjerat yaitu Menteri Kelautan dan Perikanan Edhy Prabowo. Penangkapan Edhy tak berselang lama dari kasus yang menjerat Juliari Batubara.***

Editor: Aman Ariyanto

Sumber: Pikiran Rakyat

Tags

Terkini

Terpopuler