Potret Gubernur Jateng Makan Bersama Pengemis dalam Goresan Tangan Djoko Susilo

- 21 April 2021, 09:24 WIB
Potret Ganjar Makan Bersama Pengemis dalam Goresan Tangan Djoko Susilo
Potret Ganjar Makan Bersama Pengemis dalam Goresan Tangan Djoko Susilo /Humas Pemprov Jateng

“Nah ini cerita dari (lukisan). Makanya saya terkejut ketika ada foto dikirim ke wa, kok ada hitam putih, tak pikir ini foto dibuat hitam putih dibuat sephia. Nah saya kaget ternyata lukisan beneran,” ujar Ganjar.

Obrolan Ganjar dengan pelukis yang kini tinggal di Yogyakarta itu berlangsung gayeng. Djoko bercerita kisahnya yang sebenarnya tak memiliki latarbelakang sekolah seni lukis. Bahkan, Djoko sempat jadi tukang kayu.

Baca Juga: Agus Prasetya dan Yusuf Hidayat Resmi Dilantik Jadi Anggota DPRD, Bambang Kribo: Berharap Bisa Bekerja Bersama

Djoko mengaku kegemarannya melukis sudah ada sejak duduk dibangku SMP. Namun, tidak diasah dengan baik dan belum konsisten. Djoko bahkan mengaku baru mulai menekuni seni lukis beberapa tahun terakhir.

“Jenengan ini sakjane istimewa, sinau dewe, inovasi sendiri, istimewa lho jenengan,” kata Ganjar.

Butuh waktu 5 hari untuk Djoko menyelesaikan lukisan tersebut. Djoko yang juga pernah melukis Presiden Joko Widodo dengan nuansa serupa, mengatakan bahwa pemilihan warna hitam putih juga terdapat alasan.

“Hitam putih itu lebih keliatan pak daripada warna. Warna itu orang lihat sudah biasa, kalau hitam putih orang pertama lihat kan oh ini kuno. Kan orang lebih perhatian,” kata Djoko.

Baca Juga: Peringatan Hari Kartini Tetap Meriah Meski di Tengah Pandemi

Djoko mengatakan, pesan dari lukisan tersebut adalah keakraban seorang Gubernur yang bisa makan satu meja dengan rakyatnya dan tergambar kegembiraan yang tulus.

“Dan ini memang menarik, karena apa? untune ketok kabeh. Pak Djoko maturnuwun, terus berkarya,” tandas Ganjar.***

Halaman:

Editor: Intan Hidayat


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah