Penemuan Jasad Bayi Menggantung di Gagang Pintu Masjid Cisaranten Kulon, Kota Bandung

- 28 November 2020, 16:29 WIB
ILUSTRASI pembuangan  bayi. Mayat bayi laki-laki ditemukan di bantaran Kalimalang oleh warga yang hendak mencari belut.*
ILUSTRASI pembuangan bayi. Mayat bayi laki-laki ditemukan di bantaran Kalimalang oleh warga yang hendak mencari belut.* /PRFM/

Ketua DKM Masjid Nurul Amanah Samsul Arifin menambahkan? mayat bayi itu ditemukan ketika hendak dilaksanakan salat subuh berjemaah di masjid. Mulanya, dia melihat ada kantong plastik warna hitam menggantung di gagang pintu.

Baca Juga: Cynthia Elfadinaria, Guru TK Asal Pekalongan Sukses Masuk 10 Besar Video Pembelajaran Nasional

Dilansir dari Pikiran Rakyat dengan judul Plastik Isi Bayi Perempuan Ditemukan Menggantung di Gagang Pintu Masjid, Terbalut Kain dengan Darah, Ketika itu, dia menduga isinya ialah makanan. Namun, ketika dibuka terlihat ada kain dan darah. Adapun kondisi masjid saat itu belum kedatangan jemaah.

"Mulanya, mengira makanan. Ketika dibuka ada darah dan kain. Udah curiga itu bayi tapi gak berani buka suka mual," kata dia.

Samsul menduga bayi tersebut diletakkan oleh pelaku di sana sekitar pukul 03.30 WIB. Sebab, ketika pukul 03.00 WIB ada seorang pengurus masjid mengecek masjid tapi tak melihat adanya kantong plastik menggantung di gagang pintu masjid. Peristiwa tersebut baru pertama kali terjadi di lingkungan pondok pesantren."Jam 03.00 WIB belum ada plastik itu," ucap dia.

Baca Juga: Laju Kasus Covid-19 Tinggi, Ruang Isolasi RSUD Dr Soekardjo Kota Tasikmalaya Nyaris Penuh

Sementara, pagar masuk menuju pondok pesantren dalam keadaan digembok. Dengan begitu, diduga pelaku menaiki pagar lalu meletakkan kantong plastik tersebut di gagang pintu masjid. Tak ada CCTV di sekitar lokasi kejadian. Setelah mendapati temuan itu, Samsul segera melapor ke polisi. "Terus lapor ke RW dan ke polisi," tutur dia.***

Halaman:

Editor: Eko Wahyu Putranto

Sumber: Pikiran Rakyat


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x