Cynthia Elfadinaria, Guru TK Asal Pekalongan Sukses Masuk 10 Besar Video Pembelajaran Nasional

- 28 November 2020, 15:48 WIB
VIDEO PEMBELAJARAN PENDIDIK TK ISLAM AL AZHAR 63 PEKALONGAN SUKSES MASUK 10 BESAR TERBAIK NASIONAL
VIDEO PEMBELAJARAN PENDIDIK TK ISLAM AL AZHAR 63 PEKALONGAN SUKSES MASUK 10 BESAR TERBAIK NASIONAL /BatikTV

SINARJATENG.COM - Video pembelajaran pendidik TK Islam Al Azhar 63 Pekalongan sukses masuk 10 besar terbaik nasional.

Cynthia elfadinaria salah seorang Pendidik TK Islam Al azhar 63 pekalongan sukses masuk 10 besar tingkat nasional dengan nominasi membuat bahan ajar berbasis TIK (MembaTIK) tahun 2020 untuk kategori video pembelajaran yang di selenggarakan oleh pusat data dan teknologi informasi (Pusdatin) Kementrian pendidikan dan kebudayaan RI.

Dalam ajang lomba bergengsi tingkat nasional tersebut, wanita yang akrab di sapa Cynthia ini membuat video pembelajaran dengan judul bermain MUK angka.

Baca Juga: Lantik 7 Pejabat Fungsional, Yulianto Berharap Mereka Bekerja dengan Baik dan Tulus

Tujuan dari permainan ini adalah untuk mengenalkan urutan dan konsep angka kepada anak usia dini melalui belajar sambil bermain.

Ada berbagai macam kategori lomba namun berbeda untuk guru dan umum. Untuk guru antara lain membuat video pembelajaran dan media pembelajaran interaktif sedangkan kategori umum yakni augmented reality, game edukasi dan motion graphic.

Peserta yang masuk 10 nominasi ini akan mengikuti babak presentasi karya yang akan dilaksanakan pada bulan desember mendatang. Dan Pemenang 3 besar akan di umumkan pada acara anugrah ki hajar award 2020.

Baca Juga: Keterangan Firli Bahuri Soal Wali Kota Cimahi yang Terjaring OTT KPK

Ini merupakan prestasi ketiga yang di raih oleh Cynthia sebagai guru di tingkat nasional. Yang pertama meraih terbaik 2 nasional symposium GTK Kemdikbud tahun 2015 dan yang kedua meraih harapan 1 lomba penulisan RPP inspiratif harmoni dari sekolah BNPT tahun 2019.

Halaman:

Editor: Intan Hidayat


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x