Event Otomotif ISF#4 di Yogyakarta, dibubarkan oleh Polisi

6 Desember 2020, 20:27 WIB
Diduga langgar protokol kesehatan Covid-19, acara otomotif Indonesian Scooterist Festival (ISF) dibubarkan oleh polisi di Yogjakarta /Instagram.com/@jogjarollingscooter

SINARJATENG.COM - Pertemuan seluruh pecinta motor Vespa dalam Even otomotif bergensi Indonesia Scooter Festival (ISF) #4 2020 pada Sabtu, 5 Desember 2020 dibubarkan secara paksa oleh polisi.

Karena banyaknya kerumunan, Polisi terpaksa membubarkan acara tersebut untuk menghindari persebaran Covid-19.

Tidak hanya itu, Banyak peserta yang hadir di acara tersebut diduga tidak mengindahkan protokol kesehatan dengan berkerumun dan tidak menggunakan masker.

Baca Juga: Ikut Pulihkan Ekonomi Negara, Grup Astra Kuasai Ekspor Mobil Nasional. Daihatsu Jadi yang Terbanyak!

Hal ini bisa menyebabkan munculnya kluster baru Covid-19.

Melihat hal tersebut, panitia kegiatan Indonesia Scooter Festival pun memberikan klarifikasi dan juga meminta maaf.

Permintaan maaf itu disampaikan sendiri oleh founder acara ISF, Dwi Yudha melalui akun Instagram @indonesianscooterist.

Baca Juga: Malam Ini! Live Streaming Tottenham vs Arsenal

"Yang kami hormati,Saya Dwi Yudha D. selaku panitia penyelenggara Event Indonesian Scooter Festival 2020, mohon maaf kepada semua Peserta, Tenan, Sponsor & Pengunjung atas ketidaknyamanannya karena terjadi force majeure di luar acara event," jelasnya dalam akun Instagram tersebut.

Dwi menjelaskan bahwa even pertemuan dari para pecinta skuter dan Vespa yang tadinya akan diselenggarakan hingga Minggu, 6 Desember 2020 harus diakhiri lebih awal.

“Sehingga, menyebabkan event ISF#4 2020 hari ini tidak dapat kami lanjutkan. Sekali lagi, mohon maaf karena hal ini di luar kendali kita dan di luar area even kita,” ujarnya lagi.

Baca Juga: Joe Biden Buat Kebijakan Baru Mengenai Kesepakatan Perdagangan Amerika Serikat dengan Tiongkok

Dilansir dari Pikiran Rakyat dengan judul Digelar di Tengah Pandemi, Pameran Skuter Vespa di Yogyakarta di Bubarkan Polisi, Dwi juga meminta agar para pecinta Vespa dan skuter yang sedang berangkat menuju ke Yogjakarta untuk kembali pulang ke daerah masing-masing.

"Dan bagi teman-teman (pecinta Vespa dan skuter) yang sedang menuju ke Yogjakarta agar kembali ke daerahnya masing-masing.

"Tetap safety riding dan patuhi rambu-rambu lalu lintas," tegasnya mentup pernyataan.***

Editor: Intan Hidayat

Sumber: Pikiran Rakyat

Tags

Terkini

Terpopuler