6 Manfaat Buah Melon Untuk Kesehatan, Salah Satunya Untuk Mengurangi Stres

- 29 November 2022, 18:56 WIB
Buah melon
Buah melon /Pixabay/Congerdesign/

SINARJATENG.COM – Buah melon termasuk salah satu jenis buah yang mempunyai rasa manis dan banyak digemari oleh masyarakat.

Kandungan yang terdapat dalam buah melon sangat baik untuk membantu masalah kesehatan tubuh. Kandungan tersebut di antaranya banyak protein, vitamin C, vitamin B6, magnesium dan masih banyak lagi.

Bahkan, buah melon menjadi salah satu buah dengan kandungan air yang cukup tinggi.

Baca Juga: Simak! Khasiat Buah Belimbing, Bisa untuk Menjaga Daya Tahan Tubuh

Cara mengonsumsi buah melon juga sangatlah mudah. Selain langsung di makan, buah melon juga dapat di buat minuman seperti jus atau campuran isian es buah.

Berikut ini beberapa manfaat buah melon untuk kesehatan, antara lain:

1. MENGURANGI STRES

Manfaat buah melon untuk kesehatan adalah untuk mengurangi stres, pasalnya buah melon memiliki kalium yang dapat menormalkan detak jantung dan meningkatkan suplai oksigen ke dalam otak.

Selain itu, buah melon juga mengandung superoksida dismutase yang dapat menurunkan tekanan darah sehingga dapat menenangkan pikiran dan meredakan stres.

2. MENURUNKAN TEKANAN DARAH

Buah melon juga dapat membantu menurunkan tekanan darah. Pasalnya, buah melon memiliki kandungan sodium dan potasium yang rendah, sehingga dapat membantu Anda untuk mengontrol tekanan darah yang sehat.

Baca Juga: Simak! 3 Manfaat Buah Delima Merah Untuk Kesehatan

3. DAPAT MENINGKATKAN KEKEBALAN TUBUH

Buah melon juga memiliki kandungan vitamin C yang tinggi, vitamin A, serta karotenoid dan bioflavonoid. Kandungan tersebut bersifat Antioksidan sehingga mampu meningkatkan daya tahan tubuh.

4. MENCEGAH INSOMNIA

Manfaat buah melon selanjutnya adalah membantu mencegah Insomnia. Hal ini dikarenakan buah melon mengandung senyawa uniquecompound yang baik untuk fungsi saraf dan dapat menenangkan kecemasan.

Dengan begitu, buah melon dapat membantu penderita insomnia untuk menyingkirkan gangguan tidurnya dengan menenangkan sistem saraf mereka.

Baca Juga: 3 Manfaat Buah Anggur Hijau, Salah Satunya Baik untuk Kesehatan Kulit

5. BAIK UNTUK PENCERNAAN

Serat makanan yang terkandung dalam buah melon sangat tinggi yaitu serat larut seperti pektin. Serat ini dapat membantu menghilangkan sembelit, membuat buang air besar menjadi lancar dan mampu mengatasi masalah gastrointestinal (pencernaan) lainnya.

Serat larut yang terkandung dalam buah melon juga dapat membuat kita merasa kenyang, sehingga mengonsumsi buah melon membuat kita tidak perlu makan banyak.

6. MERINGANKAN MASALAH MENSTRUASI

Vitamin C yang terkandung dalam buah melon efektif dalam meringankan masalah perut ketika menstruasi.

Selain itu, mengonsumsi buah melon juga dapat mengurangi kram menstruasi pada wanita. Karena dapat melancarkan pembekuan darah secara signifikan.

Itulah manfaat melon untuk kesehatan yang perlu Anda ketahui. Semoga bermanfaat.***

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

Editor: Miftah Rizzi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x