Ditetapkan Sebagai Ketua Umum Partai Demokrat, Moeldoko: Saya Terima

- 5 Maret 2021, 19:35 WIB
Moeldoko menerima dan mengucapkan terima kasih usai dinyatakan terpilih menjadi Ketua Umum Partai Demokrat versi KLB Sumut.
Moeldoko menerima dan mengucapkan terima kasih usai dinyatakan terpilih menjadi Ketua Umum Partai Demokrat versi KLB Sumut. /ANTARA FOTO/M Risyal Hidayat.

Moeldoko mengajukan beberapa pertanyaan kepada 500 kader Partai Demokrat yang menghadiri ‎kongres ini. “Apakah kongres ini berlangsung sesuai AD/ART,” tanyanya. Dijawab serentak oleh kader Partai Demokrat, “Sesuai."

Kemudian Moeldoko melanjutkan ‎pertanyaannya, “yang kedua saya ingin tahu keseriusan kalian memilih saya. Serius atau tidak?” lalu ‎dijawab serius secaa serentak.‎

Baca Juga: Deng Jia Xi, Mahasiswi Yang Tertembak Militer Myanmar Merupakan Seorang Penyanyi

Pertanyaan ketiga dan sekaligus terakhir yang Moeldoko ajukan adalah terkait keseriusan kader ‎Partai Demokrat untuk bekerja sesuai nama integritas.‎

‎“Oke baik jika demikian saya menghargai dan menghormati keputusan saudara. Untuk itu saya ‎terima menjadi Ketua Umum Partai Demokrat,” tegas Moeldoko dan kemudian disambut riuh ‎tepuk tangan. ‎

KLB ini dihadiri oleh sejumlah petinggi Partai Demokrat sebelumnya, diantaranya Marzuki Ali, Jhoni ‎Allen, Darmrizal, dan Ety Manduapessy.

Baca Juga: Percepat Pelayanan Publik, Perpanjangan SKCK Polres Kebumen Sekarang Bisa Melalui Whatsapp

Kongres yang dimulai pada pukul 14.30 WIB ini selain menetapkan Ketua Umum Partai Demokrat ‎juga menetapkan sejumlah keputusan. ‎

Keputusan yang ditetapkan yakni memutuskan pembatalan surat keputusan Dewan Pimpinan Pusat Partai Demokrat tahun 2020/2021 tentang pemecatan kader Partai Demokrat di seluruh ‎Indonesia dibatalkan.‎

Kemudian memutuskan Dewan Pimpinan Pusat Partai Demokrat Tahun 2020/2021 ini bersifat ‎domisioner. Serta memutuskan penetapan kader demokrat yang baru masuk KLB ini.‎***

Halaman:

Editor: Intan Hidayat


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah