Sandiaga Uno Terima Wejangan dari Wakil Presiden Ma'ruf Amin

- 6 Januari 2021, 22:30 WIB
Sandiaga Uno dan Maruf Amin.
Sandiaga Uno dan Maruf Amin. /Instagram @sandiuno

SINARJATENG.COM – Wakil Presiden Ma’ruf Amin, memberikan ‘wejangan’ untuk Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf) Sandiaga Uno.

Sandiaga Uno sebelumnya telah menemui sejumlah Menteri untuk membahas berbagai kerja sama untuk memulihkan pariwisata dan ekonomi kreatif di Indonesia.

Usai koordinasi dengan berbagai Instansi dan Kementerian, dia pun menemui Wapres Ma’ruf Amin pada Selasa, 5 Januari 2021.

Baca Juga: 8 Kriteria Pembatasan Kegiatan Masyarakat di Jawa dan Bali, Apa Saja?

“Sore hari ini saya menemui Bapak Wakil Presiden KH. Ma’ruf Amin membahas sejumlah perkembangan dalam percepatan pemulihan pariwisata dan ekonomi kreatif nasional,” kata Sandiaga Uno, dikutip Pikiran-Rakyat.com dari akun Instagram @sandiuno.

Dalam kunjungannya tersebut, dia mendapat sejumlah ‘wejangan’ dari Wakil Presiden ke-13 Indonesia tersebut.

Salah satunya adalah peningkatan penerapan protokol kesehatan yang ketat melalui CHSE atau K4, yakni kebersihan, kesehatan, keamanan, dan kelestarian lingkungan.

Baca Juga: Pemerintah Terapkan Pembatasan Kegiatan Masyarakat di Pulau Jawa dan Bali Mulai 11 Januari 2021

“Bapak Wakil Presiden menegaskan untuk menjadikan budaya bersih sebagai suatu kenormalan baru. Penerapan protokol kesehatan yang ketat lewat K4 atau CHSE harus terus ditingkatkan,” ujar Sandiaga Uno.

Halaman:

Editor: Intan Hidayat

Sumber: Pikiran Rakyat


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah