Corona di Wonosobo, 687 Positif Covid-19, 21 Pasien Meninggal

- 5 Oktober 2020, 12:40 WIB
Ilustrasi virus corona./ PIXABAY/Gerd Altmann
Ilustrasi virus corona./ PIXABAY/Gerd Altmann /

WONOSOBO, SINARJATENG.COM-Update kasus virus Corona di Wonosobo Jawa Tengah hari ini Senin (5/10), terdapat 687 kasus positif covid-19. Data tersebut menunjukan grafik kasus positif Covid-19 di daerah ini dari waktu ke waktu terus meningkat.

Dari total 687 kasus positif virus Corona Wonosobo, 373 pasien Covid-19 dinyatakan sembuh, 21 kasus meninggal dan 293 pasien positif virus Corona masih dirawat di RSUD Soetjonegoto, RS PKU Muhammadiyah, Rumah Sakit Islam (RSI) dan tempat isolasi khusus.

Pada hari ini terjadi penambahan 82 kasus virus Corona wonosobo dari sebelumnya 605 kasus pada Sabtu (3/10) dan 567 pada Rabu (30/9). Diperkirakan ke depan penambahan pasien positif Covid-19 juga akan terus bertambah.

Baca Juga: Tekan Penyebaran Covid-19, Legislator Jateng Dukung Operasi Protokol Kesehatan

Dari total 687 pasien positif virus Corona di Wonosobo, sudah menyebar di 15 Kecamatan yang ada. Artinya pasien Covid-19 saat ini sudah merata di semua daerah dengan klaster baru yang bermacam-macam. Berikut rincian per kecamatan :

Garung (69), sembuh (36), meninggal (1), Kalibawang (15), sembuh (12), meninggal (1), Kalikajar (88), sembuh (52), meninggal (1), Kaliwiro (37), sembuh (34), Kejajar (42), sembuh (32) dan Kepil (16), sembuh (8) meninggal (1).

Protokol Kesehatan

Selanjutnya, Kertek (68), sembuh (15), meninggal (4), Leksono (26), sembuh (21), Mojotengah (49), sembuh (28), meninggal (1), Sapuran (24), sembuh (14), meninggal (5) dan Selomerto (38), sembuh (14) meninggal (5).

Baca Juga: PERSI : Isu Mengcovidkan Pasien Bisa Meruntuhkan Semangat dan Ketulusan Pelayanan

Halaman:

Editor: Anto Kurniawan

Sumber: Suarabaru.id


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah