Peduli Sesama, DT Peduli Salurkan Berkah Kurban BPKH kepada Sahabat Difabel di Desa Turusgede Rembang

- 23 Juli 2021, 08:39 WIB
Tim DT Peduli menyalurkan Berkah Kurban BPKH kepada Sahabat Difabel di Rembang
Tim DT Peduli menyalurkan Berkah Kurban BPKH kepada Sahabat Difabel di Rembang /DT Peduli/ SinarJateng.com

 

SINARJATEG.COM - Badan Pengelola Keuangan Haji (BPKH) melalui program kemaslahatan, menyalurkan 1.000 ekor sapi di 840 titik, 34 provinsi yang tersebar di seluruh Indonesia pada kesempatan Idul adha kali ini.

Program kemaslahatan penyaluran berkah kurban 1000 ekor sapi ini, bertujuan untuk menjangkau masyarakat yang berada di wilayah terpencil, terluar dan tertinggal maupun terdampak pandemi Covid-19.

Selain didistribusikan secara langsung, daging kurban juga diolah menjadi berbagai jenis produk seperti kornet, daging siap santap, abon yang dikemas higenis yang mendukung ketahanan pangan masyarakat Indonesia.

Baca Juga: Hari Anak Nasional Dijadikan Momentum Penguatan Siaran Ramah Anak, Ini Kata Ketua KPID Jateng

Bersamaan dengan dikeluarkannya Surat Edaran Mentri Agama No. 16 tahun 2001 serta ketentuan BPKH, DT Peduli sebagai mitra kemaslahatan menyelenggarakan pemotongan hewan qurban di hari tasyrik.

Dalam pelaksanaannya, DT Peduli juga berkerjasama dengan Disabilitas Multi Karya Rembang (DMKR) di desa Turusgede kecamatan Rembang.

Kegiatan ini berlangsung pada Kamis, 22 Juli 2021 di Desa Turusgede Kecamatan Rembang Kabupaten Rembang Jawa Tengah.

Pelaksanaan penyembelihan ini dilakukan dengan memperhatikan serta mematuhi protokol kesehatan serta telah mendapatkan izin pengadaan dari satgas Covid setempat.

Baca Juga: Polres Batang Bagikan Paket Sembako untuk Paguyuban Pedagang Alun-alun, Ini Kata Kapolres

Penyembelihan dipimpin oleh kyai Pardi, tokoh masyarakat setempat dan dibantu oleh tim DMKR. Proses penyembelihan berlangsung khidmat dan dibersamai dengan kumandang takbir yang dilantunkan oleh orang-orang yang terlibat.

Harapannya hewan qurban berupa satu ekor sapi ini dengan bobot 470 Kg dapat memberikan manfaat bagi 400 Keluarga yang terdiri atas Difable, SLB, Komunitas Disabilitas dan warga sekitar di Desa Turusgede.

Sebagaimana yang disampaikan oleh Pak Rudi, ketua komunitas DMKR, desa Turusgede menjadi tempat yang cocok untuk pengadaan kurban, sebab desa ini belum pernah sama sekali dijamah untuk penyelenggaraan qurban terlebih dengan sasaran distribusi untuk sahabat-sahabat disabilitas yang tersebar di 14 Kecamatan di Kabupaten Rembang.

Baca Juga: Tips Memakan Daging Kurban di Hari Raya Idul Adha, Yuk Simak Selengkapnya

"Kenapa desa ini? Ya karena disini belum pernah dilakukan qurban sama sekali, dan Alhmadulillah BPKH bersama DT Peduli mau membantu kami. Kami sangat bersyukur sekali para disabilitas di Rembang bisa merasakan titipan daging kurban BPKH,” Tuturnya.

Hewan kurban yang telah disembelih kemudian dipotong lalu didistribusikan. Pendistrbusian daging kurban dilakukan secara langsung oleh Tim DT Peduli dan juga Tim DMKR dari rumah ke rumah.

Daging yang didistribusikan sebelumnya telah ditimbang dan dipacking dengan Plastic box dan plastik yang bersih guna menjaga kebersihan daging kurban.

Antusiasme dan kebahagiaan penerima manfaat nampak jelas saat daging sampai di depan rumah mereka.

Baca Juga: Polres Batang Bagikan Paket Sembako untuk Paguyuban Pedagang Alun-alun, Ini Kata Kapolres

Fajar, salah satu Tunarungu yang mendapatkan manfaat daging qurban, bahkan menyampaikan ucapan terima kasih melalui bahasa isyarat.

"Terima kasih BPKH dan DT Peduli. Dagingya sudah kami terima. Semoga mengalir keberkahan bagi BPKH dan DT Peduli. Amin," jelasnya dalam bahasa isyarat.

Pemberian bantuan ini sesuai dengan komitmen BPKH dalam menyalurkan nilai manfaat Dana Abadi Umat (DAU) melalui bidang kemaslahatan.

Sebagaimana diatur dalam PP No 5 tahun 2018 tentang pelaksanaan Undang-undang No 34 tahun 2014 mengenai pengelolaan keungan haji No 7 Tentang priorias kegiatan kemaslahatan.

Baca Juga: Walikota Semarang Akan Perlonggar PPKM Setelah PPKM 21 Juli, Berikut Skemanya

Selain untuk berqurban, distribusi Program Kemaslahatan mencakup prasarana ibadah, kesehatan, pelayanan ibadah haji, ekonomi umat, pendidikan dan dakwah serta sosial keagamaan yang disalurkan secara langsung dan tidak langsung yang bermanfaat untuk kebaikan umat sesuai dengan asas prinsip syriah, kehati-hatian, manfaat, nirlaba, transparan dan akuntabel.***

Editor: Intan Hidayat


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah