8 Manfaat Sayur Bayam Untuk Kesehatan.

- 14 November 2022, 10:32 WIB
8 Manfaat Sayur Bayam Untuk Kesehatan.
8 Manfaat Sayur Bayam Untuk Kesehatan. /

SINARJATENG.COM - Bayam merupakan salah satu jenis tanaman hijau yang paling banyak ditemui di Indonesia. Tanaman satu ini merupakan jenis sayuran yang mudah diolah untuk makanan sehari-hari mulai dari sup, pecel, gado-gado, sampai keripik. Amaranthus dubius, biasa disebut juga dengan bayam petik.

Sayur bayam mengandung banyak vitamin dan mineral yang baik untuk tubuh.Daerah terbaik untuk menanam bayam adalah pada ketinggian kurang dari 1.400 m dpl dengan curah hujan mencapai lebih dari 1.500 mm/tahun, cahaya matahari penuh, suhu udara berkisar 17 - 28 derajat celcius dan kelembapan udara 50-60%.Sayur bayam memiliki banyak vitamin dan mineral.

Manfaat Sayur Bayam Untuk Kesehatan Sebagai Berikut:

Baca Juga: Destinasi Tempat Wisata Deburan Ombak dan Angin Sepoy-Sepoy dari Pantai Joko Tingkir di Pemalang

1. Mencegah stres oksidatif

Tapi jangan khawatir, salah satu manfaat sayur bayam adalah kemampuannya untuk mengurangi stres oksidatif. Antioksidan bayam membantu melawan stres dan mengurangi efek samping radikal bebas. Sebuah penelitian terhadap 8 orang menemukan bahwa bayam dapat mencegah kerusakan oksidatif.

2. Membantu mencegah kanker

Bayam mengandung beta karoten dan vitamin C yang aktif berperan dalam perlindungan terhadap perkembangan sel kanker. Selain beta karoten dan vitamin C, zat yang mampu mencegah kanker adalah klorofil. Klorofil ini efektif sebagai penahan efek karsinogenik dari amina heterosilik.

Baca Juga: 10 Manfaat Kumis Kucing dan Cara Pengolahannya

3. Mengatasi diabetes

Dokter Saddam Ismail pun membeberkan manfaat dari bayam dan salah satunya yaitu dapat menurunkan gula darah atau mengelola diabetes. Bayam tinggi akan antioksidan, apabila mengonsumsi bayam dapat menurunkan gula darah, meningkatkan sensitivitas insulin, dan menghindari oksidatif.

4. Menurunkan tekanan darah

Bayam kaya akan kandungan nitrat yang bisa mengendurkan pembuluh darah dan mengurangi tekanan darah. Kandungan ini membuat bayam juga bisa menjadi salah satu pilihan sayuran penurun darah tinggi yang baik dikonsumsi.

5. Baik untuk ibu hamil

Manfaat bayam hijau untuk ibu hamil ternyata berpengaruh sangat besar bagi janin. Sebab, asam folat yang ada pada sayuran berwarna hijau ini sangat dibutuhkan oleh calon bayi. Asam folat ini berperan penting dalam mencegah terjadinya cacat bawaan lahir pada saraf dan otak, seperti anensefali atau spina bifida.

Baca Juga: Destinasi Tempat Wisata dengan Keindahan dan Kejernihan dari Wisata Alam Kedung Bunder di Pemalang

6. Menurunkan berat badan

Kandungan serat yang dimiliki bayam juga dapat membantu mengurangi timbunan lemak dalam perut. Selain itu, sayuran ini rendah kalori yang cocok dikonsumsi saat diet.

7. Meningkatkan kesehatan mata

Sayur bayam memiliki kandungan karotenoid seperti beta karoten, lutein, dan zeaxanthin. Kandungan ini dikenal dapat menjaga kesehatan mata dan menurunkan risiko terkena penyakit seperti rabun senja dan degenerasi makula.

Baca Juga: Destinasi Tempat Wisata dengan Keindahan dan Kejernihan dari Wisata Alam Kedung Bunder di Pemalang

8. Membantu meredakan risiko serangan asma

Sayuran hijau seperti bayam ternyata juga masuk dalam daftar makanan yang baik dikonsumsi untuk penderita asma. Kandungan folat (vitamin B9) dalam bayam dapat membantu mengendalikan asma.

Itu tadi beberapa manfaat sayur bayam untuk kesehatan yang perlu Anda ketahui. Semoga bermanfaat.***

Editor: Muhammad Ahlan Kalasuba


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah