Niat Salat Tarawih dan Witir: Lengkap Beserta Tata Cara, Bacaan dan Artinya

- 24 Maret 2022, 10:20 WIB
Niat Salat Tarawih dan Witir: Lengkap Beserta Tata Cara, Bacaan dan Artinya
Niat Salat Tarawih dan Witir: Lengkap Beserta Tata Cara, Bacaan dan Artinya /pixabay.com/erickromansyah9

SINARJATENG.COM – Tak terasa bulan ramadan akan segera tiba. Seluruh umat muslim di Dunia menantikan kehadirannya.

Bulan Ramadan adalah salah satu bulan yang istimewa diantara bulan lainnya. Bulan Ramadan juga biasa kita kenal sebagai bulan yang sangat mulia, seluruh kebaikan yang kita lakukan akan mendapatkan pahala sebanyak-banyaknya dari Allah SWT dan sebaliknya.

Pada bulan Ramadan setiap muslim di seluruh Dunia akan melaksanakan ibadah puasa wajib dan salat tarawih.

Baca Juga: Jadwal Acara TV SCTV, Hari Ini Kamis 24 Maret 2022: Jangan Lewatkan Tayangan Buku Harian Seorang Istri

Salat tarawih sangat dianjurkan dilakukan secara berjamaah di masjid. Namun, salat tarawih juga dapat dilakukan sendiri di rumah apabila memenuhi beberapa syarat, diantaranya seperti usia sudah baligh, hujan lebat, dan sakit.

Anjuran salat tarawih ini sebagaimana di sebutkan dalam satu hadist, Rasulullah SAW bersabda.

“Barang siapa ibadah (tarawih) di bulan Ramadan seraya beriman dan ikhlas, maka diampuni dosa yang telah lampau.” (HR. Bukhori, Muslim).

Berikut ini Tata cara niat salat tarawih dan witir yang perlu kita pelajari sebelum bulan Ramadan.

Baca Juga: 10 Pilihan Ucapan Sambut Bulan Suci Ramadhan 1443 H Penuh Makna dan Berkah, Cocok Dibagikan di Media Sosial

Niat Salat Tarawih Berjamaah Sebagai Iman

اُصَلِّى سُنَّةَ التَّرَاوِيْحِ رَكْعَتَيْنِ مُسْتَقْبِلَ الْقِبْلَةِ أَدَاءً إِمَامًا ِللهِ تَعَالَى

Ushalli sunnatat Tarawihi rak‘atayni mustaqbilal qiblati ada’an imaman lillahi ta‘ala.

Artinya: “Aku menyengaja salat sunah tarawih dua rakaat dengan menghadap kiblat, tunai sebagai imam karena Allah Ta’ala.”

Niat Salat Tarawih Berjamaah Sebagai Makmum.

اُصَلِّى سُنَّةَ التَّرَاوِيْحِ رَكْعَتَيْنِ مُسْتَقْبِلَ الْقِبْلَةِ أَدَاءً مَأْمُوْمًا لِلهِ تَعَالَى

Ushalli sunnatat Tarawihi rak‘atayni mustaqbilal qiblati ada’an ma’muman lillahi ta‘ala.


Artinya: “Aku menyengaja salat sunah Tarawih dua rakaat dengan menghadap kiblat, tunai sebagai makmum karena Allah Ta’ala.”

Baca Juga: TERKINI! Link Twibbon Ramadhan 1443 H – 2022 M. Cocok Dibagikan di Media Sosial

Salat yang dilakukan secara berjamaah memiliki keutamaan dibandingkan salat sendirian, sebagaimana Rasulullah SAW bersabda dalam sebuah hadist:

Salat berjamaah lebih utama dibandingkan salat sendirian dengan dua puluh tujuh derajat. (H.R. Bukhori).

Adapun panduan salat tarawih secara keseluruhan yang bisa dilakukan secara berjamaah adalah sebagai berikut.

1. Mengucap niat salat tarawih.
2. Niat dalam hati saat takbiratul ihram.
3. Mengucap takbir saat takbiratul ihram sambil membaca niat dalam hati.
4. Membaca ta’awuz dan surah Al-Fatihah, kemudian diikuti salah satu surah dalam Al-Qur’an.
5. Rukuk
6. I’tidal.
7. Sujud pertama
8. Duduk diantara dua sujud.
9. Bangkit.
10. Salam pada rakaat kedua.
11. Istigfar dan membaca kamalin.

Paduan Salat Witir dan Keutamaannya

Salat witir adalah salat sunah mu’akad atau sangat dianjurkan dan pada umumnya dikerjakan sebanyak 3 rakaat. Salat witir biasanya di kerjakan di akhir salat tarawih. Meskipun dianjurkan untuk dikerjakan 3 rakaat, namun salat witir dapat dikerjakan 1 rakaat jika kondisi yang tidak memungkinkan.

Baca Juga: TERBARU! Link Twibbon Ramadhan 1443 H, Cocok Dibagikan di Facebook, Instagram, dan WhatsApp

Niat Salat Witir 3 Rakaat

Niat Salat Witir 3 rakaat berikut ini, bisa dihafal dengan mudah, sebelum kita melaksanakannya. Berikut ini bacaan niat salatnya.

أُصَلِّيْ سُنَّةَ الْوِتْرِ ثَلاَثَ رَكَعَاتٍ لِلَّهِ تَعَالَى

Usholli sunnatal witri tslatsa roka’aatin lillahi ta’ala.

Artinya: “Aku niat salat sunnah witir tiga rakaat karena Allah Ta’ala”.

Niat salat witir satu rakaat

أصلى سنة من الوتر ركعة مُسْتَقْبِلَ الْقِبْلَةِ اَدَاءً لله تعالى

Usholli sunnatal witri rok’atan lillahi ta’aalaa.

Artinya : Aku niat salat sunnah witir satu rakaat karena Allah Ta’ala”.

Demikian Niat Salat Tarawih dan Witir: Lengkap Beserta Tata Cara, Bacaan dan Artinya. Semoga bermanfaat.***

Editor: Miftah Rizzi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah