Berkunjung ke Redaksi Sinarjateng.com, IMPP UIN Walisongo Singgung Program 100 Hari Kerja Bupati Pemalang

- 27 Mei 2021, 22:41 WIB
IMPP UIN Walisongo Semarang Berkunjung ke Redaksi Sinarjateng.com, pada Kamis 27 Mei 2021
IMPP UIN Walisongo Semarang Berkunjung ke Redaksi Sinarjateng.com, pada Kamis 27 Mei 2021 /Hidayat/Sinarjateng.com


SINARJATENG.COM - Mahasiswa yang tergabung dalam Ikatan Mahasiswa Pelajar Pemalang (IMPP) UIN Walisongo Semarang melakukan kunjungan media ke kantor redaksi Sinarjateng.com.

Dalam kunjungan tersebut, Ketua Umum (Ketum) IMPP UIN Walisongo Semarang, Musa Andika beserta rombongan perwakilan diterima langsung oleh Pemimpin Redaksi (Pemred) Sinarjateng.com, Intan Hidayat dan tim Editor, pada Kamis 27 Mei 2021.

Ketum IMPP UIN Walisongo Musa Andika menuturkan, sangat berterimakasih bisa diberikan ijin untuk silaturahmi sekaligus berdiskusi singkat seputar pengalaman jurnalistik dan sejumlah informasi dan berita saat ini.

Baca Juga: Gelar Halal Bi Halal, IMPP Komisariat UIN Walisongo Diminta Berkiprah di Tengah Masyarakat

"Sangat bermanfaat dan mengedukasi kita yang masih sebagai mahasiswa terutama dalam menambah khasanah keilmuan jurnalistik," katanya.

Selain itu, Musa juga menyinggung terkait program 100 hari kerja Bupati dan Wakil Bupati Pemalang, terutama terkait perbaikan infrastruktur yang dijanjikan belum selesai bahkan belum tersentuh di semua jalan termasuk ruas jalan pedesaan di Pemalang.

"Barusan saja, saya beserta perwakilan IMPP UIN Walisongo datang ke sini, melihat langsung kondisi jalan rusak parah di Desa Danasari," ujar Mahasiswa UIN Walisongo itu.

Baca Juga: Warga Minta Perbaikan Jalan Rusak di Desa Danasari, Ini Tanggapan Fraksi PPP DPRD Pemalang

Lanjut Musa, nampaknya tidak hanya di Desa Danasari saja yang kondisi jalannya rusak parah. Tetapi beberapa daerah yang juga mengalami kerusakan jalan diantaranya di Desa klareyan Kecamatan Petarukan, Ujunggede Kecamatan Ampelgading, dukuh sarwadadi Desa Clekatakan Pulosari dan sejumlah ruas jalan Desa di wilayah Kabupaten Pemalang.

Tidak hanya persoalan infrastruktur jalan saja yang disingung, namun juga perhatian persoalan pendidikan untuk warga Pemalang, baik untuk pelajar dan mahasiswa yang juga perlu diperhatikan oleh pemerintah daerah setempat.

Baca Juga: Jalan Rusak di Desa Danasari Pemalang Direspon Politisi PPP Masruhan Samsurie, Ini Pesannya

"Perhatian itu, misalkan diberikan bantuan beasiswa baik prestasi atau kurang mampu serta pelatihan magang kerja dan sebagainya," imbuhnya.

Sementara itu, Pemimpin Redaksi Sinarjateng.com Intan Hidayat menyampaikan terimakasih dan rasa senang atas kunjungannya adik-adik Mahasiswa yang tergabung dalam IMPP UIN Walisongo Semarang.

"Terimakasih sudah berkenan datang ke kantor redaksi, untuk silaturahmi dan berdiskusi baik seputar pengalaman jurnalistik dan informasi pemberitaan saat ini terutama di Kabupaten Pemalang," katanya.

Baca Juga: Ada Perbaikan, Besok Perumda Air Minum Pemalang Hentikan Suplai Air Wilayah Ini

Menjawab terkait dengan keluhan persoalan jalan rusak, Hidayat menyampaikan jika Redaksi Sinarjateng.com sudah meneruskan informasi tersebut ke berbagai dinas terkait dan juga meminta respon dari sejumlah legislator di DPRD Pemalang.

Lanjut Hidayat, sebelumnya Ketua Fraksi PPP DPRD Pemalang, Fahmi Hakim menuturkan, bahwa saat ini masih dalam tahapan upload LPSE untuk seluruh paket pekerjaan di Wilayah Kabupaten Pemalang.

Ditambahkan, Hidayat juga mengajak adik-adik IMPP UIN Walisongo tetap mengasah kemampuan menulis. Menurutnya, kemampuan menulis sejalan dengan budaya baca yang harus dibiasakan.

Baca Juga: Jadwal Sholat Pemalang dan Sekitarnya, Kamis 27 Mei 2021

"Kalaupun tidak lagi membaca koran, harus tetap mengakses informasi di media online seperti Sinarjateng.com ini," ujarnya.

Diharapkan pula adik-adik IMPP UIN Walisongo Semarang untuk dapat menjadi penggerak dalam menumbuhkan budaya literasi di daerahnya masing-masing.***

Editor: Intan Hidayat


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah