Prediksi Ahsan dan Hendra di Grup D Jelang Olimpiade Tokyo 2020

- 15 Juli 2021, 23:39 WIB
Ahsan/Hendra dan tim bulutangkis Indonesia yang akan turun di Olimpiade Tokyo 2020 saat ini sedang menjalani training camp di Prefektur Kumamoto
Ahsan/Hendra dan tim bulutangkis Indonesia yang akan turun di Olimpiade Tokyo 2020 saat ini sedang menjalani training camp di Prefektur Kumamoto /PBSI

"Ya karena ini Olimpiade, jadi semua lawan harus diwaspadai. Yang non unggulan pun bisa mengalahkan yang unggulan. Jadi kita harus siap dari awal," timpal Hendra.

Lebih lanjut, Ahsan/Hendra mengaku tidak memikirkan strategi khusus melawan Choi/Seo yang selalu menyulitkan. Mereka sekarang fokus pada kesiapan masing-masing.

Baca Juga: Polres Pemalang Bersama PWI dan Perusahaan Minimarket Bagikan Sembako ke Warga Terdampak PPKM Darurat

"Secara rekor pertemuan kita memang kalah dari pasangan Korea, tapi kita tidak mau melihat ke sana. Sekarang saya rasa siapa yang siap, dia yang akan menang," sahut Hendra.

"Setiap lawan punya pola permainan sendiri, jadi cara melawannya pun berbeda-beda. Strateginya kita diskusi dengan pelatih. Tetapi belum sampai sana, belum memikirkan lawan Korea bagaimana nanti. Kita mau fokus dulu untuk kesiapan masing-masing," sambung Ahsan.

Berkaca dari Olimpiade Rio de Janeiro 2016, dimana Ahsan/Hendra tidak berhasil lolos dari fase grup, di Olimpiade Tokyo 2020 ini mereka mengungkapkan faktor yang akan menjadi kunci untuk melangkah lebih jauh.

Baca Juga: KALAM Walisongo Gelar Donasi Peduli Nakes, Sudah Terkumpul Dana Rp 55 Juta Lebih

"Setiap kemenangan, setiap poin akan sangat berarti. Semua lawan merata. Jadi bisa saja faktor penentunya nanti hitungan poin," ungkap Ahsan.

"Kita mau lebih fokus, step by step, satu pertandingan ke pertandingan lain. Main lebih berani dan lebih yakin lagi," tutur Hendra.

Ahsan/Hendra dan tim bulutangkis Indonesia yang akan turun di Olimpiade Tokyo 2020 saat ini sedang menjalani training camp di Prefektur Kumamoto. Mereka berlatih dibantu klub setempat bernama Hitachi dan Shaisunkan.

Halaman:

Editor: Miftah Rizzi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah