Menteri Kesehatan Minta Pemda Serius Tangani Kenaikan Limbah Medis

- 14 November 2020, 15:03 WIB
Menteri Kesehatan RI, Terawan Agus Putranto.
Menteri Kesehatan RI, Terawan Agus Putranto. /Asprilla Dwi Adha/Antara

SINARJATENG.COM - Peningkatan statistik pasien positif Covid-19 di Indonesia kian mengkhawatirkan. Meskipun banyak daerah mengklaim pertumbuhannya terus menyusut, namun permasalahan justru muncul dari sisi lain.

Tak hanya pertumbuhan pasien Covid-19 saja yang mencuri perhatian publik, namun limbah dan sampah medis juga turut menjadi perhatian serius.

Kondisi ini tentunya perlu menjadi perhatian serius berbagai pihak. Tak terkecuali, pemerintah daerah yang menjadi penggerak penerapan pengolahan limbah di masyarakat lokal setempat.

Baca Juga: Bintang Liverpool Mohamed Salah Positif Covid-19

Menteri Kesehatan Terawan Agus Putranto mengatakan, berbagai pemangku kepentingan termasuk pemerintah daerah baik provinsi hingga tingkat kota bisa berupaya mengembangkan pengelolaan limbah medis, agar dapat mengakselerasi penanganan.

Terawan juga meminta stakeholder di berbagai jajaran kesehatan seluruh Indonesia dan sektor lainnya bisa mendorong upaya tersebut.

Hal ini disebabkan, limbah medis di masa pandemi Covid-19 terus meningkat signifikan.

Baca Juga: Pakar Sosiologi Perkotaan Tanggapi Polemik 'Jakarta Amburadul' Megawati

"Tak hanya daerah, berbagai stakeholder di berbagai jajaran kesehatan seluruh Indonesia dan sektor lainnya bisa mendorong upaya tersebut. Ini disebabkan, limbah medis di masa pandemi ini mengalami peningkatan yang signifikan," kata Terawan seperti dikutip Pikiran-Rakyat.com dari PMJ News, Jumat 13 November 2020.

Halaman:

Editor: Aman Ariyanto

Sumber: Pikiran Rakyat


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x