Pertamina Pastikan Pasokan BBM Masyarakat Tidak Terganggu Usai Kilang Minyak Balongan Indramayu Terbakar

- 29 Maret 2021, 08:07 WIB
Lokasi kebakaran kilang minyak Pertamina Balongan, Indramayu.
Lokasi kebakaran kilang minyak Pertamina Balongan, Indramayu. /Antara/Khaerul Izan/

SINARJATENG.COM - Pertamina memastikan pasokan BBM ke masyarakat tidak terganggu akibat terbakarnya kilang minyak Pertamina RU VI Balongan, Indramayu.

Hal ini diungkapkan oleh Corporate Secretary Subholding Refining & Petrochemical PT Kilang Pertamina Internasional, Ifki Sukarya pada Senin, 29 Maret 2021.

"Telah terjadi insiden di Kilang Pertamina Balongan yang menyebabkan kebakaran pada tangki T-301G mulai sekitar pukul 00.45 WIB dini hari," ungkapnya, sebagaimana dikutip oleh sinarjateng.com dari Antara.

Baca Juga: Jadwal Lokasi Layanan Samsat Keliling Boyolali, Hari Ini Senin 29 Maret 2021

Baca Juga: Sempat Didemo Karena Bau Menyengat, Kawasan Kilang Minyak Pertamina RU VI Balongan Indramayu Meledak

Terdapat empat warga yang tengah melintas di lokasi kejadian sehingga mengalami luka bakar.

Korban segera dirujuk untuk menjalani perawatan intensif di RSUD Indramayu.

Menurutnya, belum diketahui secara pasti penyebab kejadian ini. Namun pada saat kejadian sedang turun hujan deras disertai petir.

Untuk mencegah kebakaran dan mengendalikan arus minyak, pihak Pertamina sudah melakukan normal shutdown.

Halaman:

Editor: Intan Hidayat

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah