Bangun Posko dan Salurkan Sembako, BRI Lakukan Tanggap Wacana Peduli Banjir Wilayah Pantura

- 13 Februari 2021, 22:19 WIB
BANK BRI memberikan bantuan tanggap bencana kepada masyarakat terdampak banjir.
BANK BRI memberikan bantuan tanggap bencana kepada masyarakat terdampak banjir. /DOK. Corporate Secretary Bank BRI/

SINARJATENG.COM - Usai diguyur hujan deras beberapa waktu lalu mengakibatkan beberapa wilayah di Indonesia mengalai banjir.

Wilayah Pantura diterjang banjir hebat dalam sepekan ini. Ribuan rumah dan ruas jalan di wilayah ini terendam air. Di Karawang, Jawa Barat, banjir terparah hingga ketinggian 1,5 meter menerjang 23 desa di 12 kecamatan, ribuan rumah terendam terjadi pada tanggal 8 Februari. 

Bank BRI bergerak cepat turut membantu korban banjir dengan memberikan bantuan tanggap bencana. Bank BRI memberikan bantuan tanggap bencana kepada masyarakat terdampak banjir di wilayah Gempol Rawa, Karang Ligar dan Tegal Luhur. Bantuan diberikan berupa penyaluran ratusan sembako gratis kepada masyarakat terdampak.

Baca Juga: Gerai Berlogo QRIS Kini Layani Transaksi bjb DigiCash

Bukan itu saja, di Semarang, Jawa Tengah, banjir yang terjadi sejak tanggal 6 Februari merupakan banjir terparah sejak lima tahun silam. Semarang bak kota air, 10 kecamatan dan 27 ruas jalan terendam banjir.

BRI Peduli turun ke lokasi-lokasi terdampak parah dengan mendirikan posko, membangun dapur umum dan menyaluran 4000 paket sembako bagi masyarakat korban banjir di daerah Semarang hingga Pekalongan.

Insan BRI (karyawan BRI) bahu membahu turun langsung untuk menyalurkan bantuan secara bertahap dengan memprioritaskan masyarakat yang terdampak lebih parah.

Baca Juga: Menyoal Pilkada 2022, Partai Demokrat Tolak Penundaan Revisi UU Pemilu

“Penyaluran bantuan ini merupakan wujud komitmen BRI dalam mengusung semangat BUMN untuk Indonesia melalui kepedulian dan tanggung jawab sosial (Corporate Social Responsibility) BRI kepada masyarakat, khususunya masyarakat yang terdampak bencana.” ungkap Aestika Oryza Gunarto, Corporate Secretary Bank BRI.

Halaman:

Editor: Intan Hidayat

Sumber: Pikiran Rakyat


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x