Ganjar Pranowo Beri Dukungan Terkait Vaksinasi Covid-19 untuk Insan Pers

- 10 Februari 2021, 22:32 WIB
Ganjar Pranowo.
Ganjar Pranowo. /PemProv Jateng

SINARJATENG.COM - Vaksin Covid-19 menjadi salah satu upaya pemerintah untuk mengatasi Covid-19 yang kini hampir satu tahun menjadi Pandemi.

Menindaklanjuti program pemerintah tersebut Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo siap melakukan percepatan vaksinasi terhadap insan pers.

Tidak hanya itu, Ganjar pun berharap pemerintah pusat segera mempercepat distribusi dosis vaksin sehingga bisa segera ditindaklanjuti.

Baca Juga: Bukan Kota Macet, Begini Tanggapan Anggota Komisi B DPRD DKI Jakarta

Ganjar mengatakan, pers saat ini dihadapkan berbagai tantangan. Tak hanya berkaitan dengan bisnisnya, namun juga tantangan migrasi media serta yang paling berat saat ini adalah Pandemi. Ganjar mengatakan, diperlukan sinergi untuk menghadapi tantangan tersebut.

“Inilah tantangan yang hari ini cukup berat, maka diperlukan sinergi. Sinergitas dengan pemerintah, dunia usaha, maka menjadi penting,” ucap Ganjar Ganjar, usai menghadiri peringatan Hari Pers Nasional (HPN) 2021 yang dipimpin oleh Presiden Joko Widodo secara virtual di Gedung Gradhika Bhakti Praja, Selasa 09 Februari 2021.

Dengan menghadapi tantangan pandemi, Ganjar berpendapat bahwa Insan Pers jadi bagian dari masyarakat yang diprioritaskan untuk mendapatkan vaksinasi sebagai pemenuhan haknya.

Baca Juga: Gubernur DKI Jakarta: 41 Persen Klaster Covid-19 Adalah Keluarga

“Awak-awak media yang perlu mendapatkan vaksinasi, dan tadi bagus sekali presiden langsung merespon dengan baik,” ucap Ganjar.

Ganjar sendiri mengaku sudah mendapatkan berbagai pertanyaan, utamanya terkait kesiapan Jateng dalam program vaksinasi terhadap Insan Pers. Menurutnya, Jateng siap melakukannya bila memang sudah tersedia dosisnya.

“Kasih sekian ampul kepada kami, sekian vial kepada kami biar kami suntik dalam waktu yang cepat,” tegas Ganjar.

Baca Juga: Muhammadiyah Tetapkan 1 Ramadan 1442 H Jatuh Pada 13 April 2021

Untuk itu pula, Ganjar mendorong insan pers untuk segera menyiapkan data awak-awak media aktif yang bisa divaksinasi serta yang menjadi prioritas.

“Tinggal nanti awak-awak media ini cepat untuk bisa mendata mana yang jadi prioritas,” tegasnya.

Dilansir dari Pikiran Rakyat dengan judul HPN 2021, Ganjar Dorong Vaksinasi bagi Insan Pers, Dalam peringatan HPN 2021 di Provinsi Jawa Tengah, turut hadir ketua PWI Jateng Amir Mahmud serta pengurus PWI Jateng lainnya. Hadir pula Forkopimda Jateng yakni Wagub Jateng Taj Yasin, Pangdam IV Diponegoro Bhakti Agus, Kapolda Jateng Irjen Ahmad Luthfi dan Kepala Kejati Jayeng Priyanto serta sejumlah perwakilan dari wartawan.***

Editor: Intan Hidayat

Sumber: Pikiran Rakyat


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah