Untuk Uji Emisi Kendaraan Gratis, Ini Jadwal dan Lokasinya di Jakarta

- 7 Januari 2021, 15:07 WIB
Uji emisi gratis untuk sosialisasi Pergub no 66 tahun 2020, bagi motor dan mobil di atas 3 tahun yang tidak melakukan uji emisi atau tidak lolos dalam standar gas buang kena denda hingga Rp500 ribu
Uji emisi gratis untuk sosialisasi Pergub no 66 tahun 2020, bagi motor dan mobil di atas 3 tahun yang tidak melakukan uji emisi atau tidak lolos dalam standar gas buang kena denda hingga Rp500 ribu /instagram @dinaslhdki/

SINARJATENG.COM – Aturan penerapan sanksi Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI Jakarta sesuai dengan Peraturan Gubernur (Pergub) Nomor 66 Tahun 2020.

Peraturan Gubernur (Pergub) Nomor 66 Tahun 2020 yakni pemberian tarif parkir tertinggi dan penegakan hukum berupa tilang dari kepolisian.

Hal ini menyoal mobil dan motor bagi kendaraan bermotor di jalan raya yang tidak melakukan dan lolos uji emisi.

Baca Juga: Menyoal Produk Hydro Oxy Mouth Freshener Spray, Kepala BPOM Tegaskan Tak Benar

Untuk mendukung program Pemprov DKI Jakarta ini, Dinas Lingkungan Hidup kemudian menggelar program uji emisi kendaraan gratis.

Uji emisi gratis ini diadakan di beberapa lokasi. Simak daftar lokasi uji emisi gratis berikut ini:

Untuk mendukung kebijakan tersebut, Dinas Lingkungan Hidup DKI Jakarta menggelar uji emisi gratis bagi kendaraan di beberapa lokasi.

Baca Juga: Mampu Turunkan Kolesterol dan Diabetes, Berikut 6 Manfaat Buah Ceri

"Ini (uji emisi gratis) merupakan salah satu upaya Pemerintah Provinsi DKI Jakarta dalam langkah mengendalikan kualitas udara," papar Pelaksana Tugas (Plt) Kepala Dinas Lingkungan Hidup DKI Jakarta, Syarifudin beberapa waktu lalu.

Lebih lanjut Syarifudin menerangkan, nantinya seluruh kendaraan bermotor di wilayah DKI Jakarta wajib melakukan uji emisi.

Hal ini dilakukan guna mengurangi dampak pencemaran udara yang disebabkan oleh gas buang kendaraan.

Baca Juga: Begini Tips Jaga Ginjal Agar Tetap Sehat

"Seluruh kendaraan bermotor perseorangan roda dua ataupun mobil wajib melakukan uji emisi dan kendaraan yang uji emisi harus di atas baku mutu yang ditetapkan baru dianggap lulus emisi," katanya.

Melalui kegiatan uji emisi gratis ini, Dinas Lingkungan Hidup DKI Jakarta berharap dapat menggugah kesadaran masyarakat untuk memeriksa dan menguji emisi kendaraannya.

Sehingga, hal ini diharapkan dapat efektif memperbaiki kualitas udara di Jakarta.

Baca Juga: Begini Diet GM yang Ampuh Turunkan Berat Badan Hingga 6,8 Kg dalam Seminggu

"Saat ini kita berharap tentunya kegiatan seperti ini (uji emisi gratis) dapat menggugah kesedaran masyarakat untuk memeriksa dan menguji emisi kendaraannya. Sehingga hal ini menjadi upaya kita yang sangat efektif untuk memperbaiki kualitas udara di Jakarta," ujarnya. Sebagaimana dikutip dari Pikiran Rakyat berjudul Catat, Berikut Jadwal dan Lokasi Uji Emisi Kendaraan Gratis di Jakarta.

Berikut jadwal dan lokasi uji emisi gratis yang digelar Dinas Lingkungan Hidup DKI Jakarta:

1. Rabu, 6 Januari 2021 uji emisi gratis di jalan Pemuda, Jakarta Timur

Baca Juga: Pembaharuan Desain, Facebook Hapus Tombol Like dari Halaman Publik

2. Rabu, 13 Januari 2021 uji emisi gratis di depan gedung CNI, Jakarta Barat

3. Senin, 18 Januari 2021 uji emisi gratis di Waduk Pluit, Jakarta Utara

4. Kamis, 21 Januari 2021 uji emisi gratis di jalan Medan Merdeka Selatan, Jakarta Pusat.***

Editor: Anto Kurniawan

Sumber: Pikiran Rakyat


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah