IHSG Ditutup Melemah ke 0,15 Persen Senin 10 Januari 2022

- 10 Januari 2022, 18:26 WIB
Ilustrasi candle stick pergerakan harga saham di IHSG
Ilustrasi candle stick pergerakan harga saham di IHSG /pixabay

SINARJATENG.COM - Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) pada Senin 10 Januari 2022 sore ditutup melemah tertekan saham-saham sektor teknologi.

IHSG ditutup melemah 10,19 poin atau 0,15 persen ke posisi 6,691,12. Sementara kelompok 45 saham unggulan atau indeksi LQ45 turun 5,68 poin atau 0,6 persen ke posisi 944,18.

Pelaku pasar juga masih mencemaskan dengan kondisi pandemi Covid-19 khususnya kepada varian baru Omicron yang terus meningkat.

Baca Juga: HUT Ke-49 PDI Perjuangan, Junaedi Minta Sekretariat, PAC dan Ranting di Pemalang sebagai Rumah Masyarakat

Kondisi tersebut menjadi sebuah ancaman dan menghambat proses pemulihan ekonomi global.

Di Indonesia kasus Covid-19 per Minggu 9 Januari 2022 berjumlah 4,27 juta kasus. Hal tersebut dinilai menjadi kekhawatiran pasar dan mendorong pemerintah untuk mencegah agar tidak muncul gelombang baru.

Pada saat dibuka dengan kondisi melemah, IHSG sempat bergerak variatif sebelum nyaman bergerak di zona hijau hingga penutupan sesi pertama perdagangan saham.

Lalu, pada sesi kedua IHSG masih berada di teritori positif. Namun, sangat disayangkan IHSG melemah jelang penutupan bursa saham.

Baca Juga: Bansos PKH Tahap 1 Segera Cair dan Akses cekbansos.kemensos.go.id untuk Cek Penerima di Bulan Januari 2022

Halaman:

Editor: Muhammad Ahlan Kalasuba

Sumber: Berbagai Sumber


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah