Mahasiswa Didorong Ciptakan Inovasi untuk Sukseskan Vaksinasi Covid-19, Ini Kata Taj Yasin

- 12 Agustus 2021, 22:06 WIB
Wakil Gubernur Jawa Tengah Taj Yasin Maimoen, saat menjadi pemateri dalam kegiatan Pengenalan Kehidupan Kampus Mahasiswa Baru Universitas Tidar Magelang secara virtual, Rabu 11 Agustus 2021.
Wakil Gubernur Jawa Tengah Taj Yasin Maimoen, saat menjadi pemateri dalam kegiatan Pengenalan Kehidupan Kampus Mahasiswa Baru Universitas Tidar Magelang secara virtual, Rabu 11 Agustus 2021. /Humas Prov. Jateng

"(Misalnya) si A memiliki komorbid atau penyakit bawaan apa. Baik diabetes, jantung, tekanan darah tinggi dan sebagainya. Sehingga para tenaga medis ketika akan melakukan vaksinasi memiliki gambaran, orang ini sebaiknya seperti ini, ” paparnya.

Jika mahasiswa memiliki inovasi semacam itu, kata Gus Yasin, dampak negatif vaksinasi atau KIPI dapat diminimalisasi, dan kepercayaan masyarakat terhadap vaksinasi juga akan meningkat.

Baca Juga: Jerinx SID Ditetapkan Jadi Tersangka, Nora Alexandra: Ingin Lekas Damai, Agar Bisa Kembali Hidup Tenang

Sebagai informasi, berdasarkan survei BPS Jateng periode 13*20 Juli 2021, ada sebanyak 12.944 responden dari total 42.303 responden yang belum menjalani vaksinasi.

Sebanyak 4,2 persen responden yang belum menjalani vaksinasi menyatakan ragu terhadap efektivitas vaksinasi. Adapula yang beralasan khawatir dengan efek samping vaksin, faktor kesehatan, dan belum mendapat jadwal untuk vaksin.***

Halaman:

Editor: Intan Hidayat


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah