Legislator Golkar Jateng Imbau Masyarakat Patuhi Anjuran Pemerintah untuk Tunda Mudik Lebaran

- 5 Mei 2021, 22:13 WIB
Wakil Ketua DPRD Jateng, Ferry Wawan Cahyono usai melaksanakan apel gelar pasukan Operasi Ketupat Candi 2021 di Lapangan Mapolda Jateng, Jalan Pahlawan Kota Semarang, Rabu 5 Mei 2021
Wakil Ketua DPRD Jateng, Ferry Wawan Cahyono usai melaksanakan apel gelar pasukan Operasi Ketupat Candi 2021 di Lapangan Mapolda Jateng, Jalan Pahlawan Kota Semarang, Rabu 5 Mei 2021 /Humas DPRD Jateng

Sementara itu, Gubernur Jawa Tengah, Ganjar Pranowo menyebutkan, langkah persuasif, preemtif, dan preventif yang humanis itu juga untuk mengawal Kebijakan Presiden Joko Widodo yang meminta masyarakat untuk menunda aktifitas mudik. Tujuannya, mencegah penyebaran Covid-19 yang saat ini kasusnya masih tinggi.

“Kasus covid itu masih tinggi sehingga ada larangan untuk mudik bagi 17,5 juta orang yang akan melaksanakan mudik lebaran. Selain itu, perlu juga pengawasan orang asing di bandara," katanya.

Diharapkan, lebaran kali ini tidak klaster baru dari aktifitas mudik. Operasi ketupat ini akan dilaksanakan selama 12 hari, tujuannya agar masyarakat bisa menjalankan ibadah dengan nyaman dan aman.

Baca Juga: Ferry Wawan Cahyono Dukung KKI Jateng Torehkan Prestasi Karate

"Hal ini dengan memprioritaskan upaya persuasif yang humanis kita kedepankan, preemtif dengan memberikan imbauan-imbauan, dan preventif kita patroli,” pungkas Ganjar.***

 

 

Halaman:

Editor: Intan Hidayat


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah