Ganjar Sebut Pertashop Sejalan dengan Tujuan Pemerintah dalam Pemerataan Energi hingga ke Pelosok

- 29 April 2021, 21:15 WIB
Gubernur Jawa Tengah, Ganjar Pranowo yang hadir sekaligus memberikan sambutan pembukaan menyampaikan dukungannya terhadap kehadiran Pertashop di tengah masyarakat
Gubernur Jawa Tengah, Ganjar Pranowo yang hadir sekaligus memberikan sambutan pembukaan menyampaikan dukungannya terhadap kehadiran Pertashop di tengah masyarakat /Pertamina JBT

Baca Juga: Tim SAR Gabungan Berhasil Temukan Bocah yang Tenggelam di Sungai Karangmaja Selatan dalam Keadaan Meninggal

Menurutnya sebaran SPBU tersebut yang dapat menggambarkan peluang untuk pendirian Pertashop di Jawa Tengah yang masih dibutuhkan. Selain itu dirinya juga mengingatkan kepada aparat desa dan kecamatan yang ada di daerah agar berhati-hati dalam menerima penawaran pembangunan outlet penyaluran BBM sejenis yang tidak mengantongi izin resmi.

“Pemerintah Desa untuk selalu memastikan legalitas Badan Usaha Bahan Bakar Minyak ketika bekerjasama untuk penyaluran BBM ke desa, di mana wajib memiliki izin usaha niaga umum yang diterbitkan oleh Ditjen Migas,” kata Sujarwanto dalam paparannya.

Executive General Manager Pertamina Pemasaran Regional Jawa Bagian Tengah, Sylvia Grace Yuvenna yang juga memberikan sambutan mengungkapkan Pertashop merupakan salah satu upaya Pertamina untuk menyalurkan energi hingga pelosok negeri dan telah mendapat dukungan dari pemerintah pusat, salah satunya melalui Kementerian Dalam Negeri.

Baca Juga: Tanggapi Larangan Mudik Lebaran 2021, Berikut Ini Pesan Wakil Ketua DPRD Jateng Ferry Wawan Cahyono

“Di bulan Februrari tahun 2020, Pertamina telah telah menandatangani nota kesepahaman dengan Kementerian Dalam Negeri, yang ditandatangani oleh Direktur Utama Pertamina, Nicke Widyawati dan Menteri Dalam Negeri, Tito Karnavian,” ungkapnya.

Dari dukungan tersebut, Pertamina menargetkan setiap kecamatan di seluruh Indonesia dapat memiliki Petashop.

“Untuk itu kami mengusung program One Village One Outlet (OVOO),” imbuh Sylvia.

Baca Juga: Polisi akan Pantau Iklan Penawaran Jasa Travel Gelap Melalui Media Sosial

Selain dari kementerian, program Pertashop juga mendapat dukungan dari sejumlah perusahaan perbankan, khususnya dalam penyediaan modal usaha.

Halaman:

Editor: Intan Hidayat


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah