Lima Dosen STIE Assholeh Bakal Lanjutkan Kuliah Program Doktor di Unmer Malang

- 18 Juni 2021, 23:05 WIB
Lima Dosen STIE Assholeh Bakal Lanjutkan Kuliah Program Doktor di Unmer Malang
Lima Dosen STIE Assholeh Bakal Lanjutkan Kuliah Program Doktor di Unmer Malang /Dok. STIE Assholeh/Sinarjateng.com

SINARJATENG.COM - Lima dosen Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi (STIE) Assholeh Pemalang bakal melanjutkan kuliah Program Doktor (S3) di Universitas Merdeka (Unmer) Malang.

Hal itu disampaikan Ketua STIE Assholeh Pemalang H. Noor Rosyadi SE MM pada kerjasama antara kedua perguruan tinggi tersebut.

Noor Rosyadi mengatakan, kerjasama itu tertuang dalam nota kesepahaman yakni 5 (lima) dosen STIE Assholeh Pemalang yang akan melanjutkan kuliah Program Doktor (S3) di Unmer Malang. 

Baca Juga: UIN Walisongo Akan Gelar Kajian 'Ramadan di Kampus' Secara Virtual

"Kelima dosen itu diantaranya H. Noor Rosyadi SE MM, Suripto SE MSi Ak, Santi Suciningtyas SE MSi, H. M Mahbub Djunaedi SE MSi dan Imam Suryono SE MM," katanya di Pemalang, pada Kamis 17 Juni 2021.

Selain itu, Noor Rosyadi menuturkan kerjasama yang dilakukan STIE Assholeh dan Unmer Malang dalam bidang Tri Dharma Perguruan Tinggi, meliputi kualitas penyelenggaraan pendidikan tinggi, penelitian dan peningkatan kualitas sumber daya manusia (SDM) para dosen dan pertukaran mahasiswa.

Ditambahkan Anggota Fraksi PKB DPRD Pemalang itu, bahwa STIE Assholeh di tahun 2019 dan 2020 telah memberikan Beasiswa Kuliah S2 pada 5 (lima) calon dosen, terdiri 4 Alumni dan 1 Staff STIE Assholeh.

Baca Juga: Hadirkan Praktisi Broadcasting, HMJ KPI FDK UIN Walisongo Gelar Diskusi 'Inovasi Radio di Era Society 5.0

Tahun 2021 ini kembali akan memberikan Beasiswa Kuliah S3 bagi 4 dosen yaitu H. Noor Rosyadi, Suripto, Santi Suciningtyas dan Tri Handayani dan Tahun 2022 akan memberikan Beasiswa Kuliah S3 lagi bagi 2 dosen yaitu Siti Masrokhah SE MSi dan H. Delaga Nurwisda SE MM.

Halaman:

Editor: Intan Hidayat


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x