Syekh Ali Jaber: Dikejar Rezeki Tanpa Harus Susah Mengejarnya? Amalkan Ini Tiap Subuh

24 Maret 2022, 07:16 WIB
Syekh Ali Jaber: Dikejar Rezeki Tanpa Harus Susah Mengejarnya? Amalkan Ini Tiap Subuh /Instagram.com/@hasaanjaber/.*/Instagram.com/@hasaanjaber

SINARJATENG.COM - Ada manusia yang terus menerus bekerja hingga lupa waktu demi mendapatkan banyak rezeki. Tetapi apakah ada jaminan rezekinya makin besar? Belum tentu.

Rezeki itu diatur Allah SWT, maka datanglah kepada sang maha pemberi rezeki Allah SWT. Tetapi bagaimana caranya? Berikut ini Syekh Ali Jaber akan membeberkan salah satu caranya.

Menurut Syekh Ali Jaber ada sebuah amalan yang bisa mendatangkan rezeki bertubi-tubi.

Baca Juga: 15 Ucapan Menyambut Bulan Ramadhan 2022 Penuh Makna, Cocok Dibagikan di Akun Media Sosial

Amalan tersebut berupa infaq dan sedekah yang dilakukan secara istiqomah dan tak pernah putus.

Kapan waktunya? Menurut Syekh Ali Jaber Allah SWT menyebut dalam Al-Quran bahwa orang yang bertaqwa yaitu senantiasa melakukan infaq setelah menunaikan salat.

"Selalu Allah bagi shalat dan infaq shalat dan infaq. Dari sini saya ambil pelajaran sedekah setiap shalat," ujarnya, dikutip dari video YouTube Lentera Jiwa yang diunggah pada 21 Juni 2021.

Baca Juga: TERKINI! Link Twibbon Ramadhan 1443 H – 2022 M. Cocok Dibagikan di Media Sosial

Syekh Ali Jaber mengatakan bahwa amalan ini jika ditunaikan segala bentuk kesusahan baik rezeki, rumah, jodoh dan masalah lainnya akan dilancarkan.

"Insha Allah tidak lama anda rasa banyak hal berubah lebih bagus," katanya.

Namun apabila belum mampu untuk bersedekah setiap selesai salat wajib, bisa dilakukan setelah menunaikan salat subuh.

Baca Juga: Prakiraan Cuaca Kabupaten Klaten Kamis 24 Maret 2022, Hujan lebat Diprediksi Turun

Keutamaannya tersebut memiliki dua keberkahan yakni dibawa oleh malaikat dan didoakan oleh Nabi Muhammad SAW.

Syekh Ali Jaber kemudian memberikan doa yang dipanjatkan Nabi Muhammad SAW kepada ahli sedekah subuh.

"Ya Allah berkahi ibadah umatku di subuh hari," katanya.

Terakhir Syekh Ali Jaber mengatakan, kebiasaan ulama dahulu setiap menjelang waktu subuh yakni membuka pintu dan jendela rumah.

Itu kan ada jendela ya, silakan buka supaya agar berkah masuk setiap subuh," Kata Syekh Ali Jaber memungkasi.***

Editor: Miftah Rizzi

Tags

Terkini

Terpopuler