Indonesia Vs China, Line Up dan Analisa Pertandingan, Indonesia Juara!

17 Oktober 2021, 14:23 WIB
Tim Thomas Indonesia /Vidio.Com/

SINARJATENG.COM - Tim Thomas Indonesia berhasil melangkah ke partai puncak laga final dan akan melawan TIm kuat China.

Tim Thomas Indonesia berhasil lolos ke final setelah menundukkan tuan rumah Denmark dengan skor 3-1.

Sementara tim China melenggang ke partai final setelah mengalahkan unggulan kedua Jepang dengan skor 3-1

Baca Juga: 5 Pertanyaan yang Sering Muncul Saat Maulid Nabi 2021, dari Kapan 12 Rabiul Awal Hingga Maulid Nabi Digeser

Berikut ini ulasan line-up Indonesia versus China serta strategi terbaik untuk membawa pulang kembali piala Thomas, dikutip dari YouTube Bara Aiman pada Minggu, 17 Oktober 2021.

Tim China sendiri pada pagelaran Piala Thomas kali ini tidak turun dengan kekuatan penuhnya, dimana pemain ganda terbaiknya Li Jun Hui & Liu Yu Chen absen begitu juga dengan pemain tunggal pertama mereka, Chen Long.

Meski tidak diperkuat pemain unggulan terbukti China berhasil melangkah ke final dan ini harus diantisipasi oleh tim Thomas Indonesia.

Baca Juga: Dua Warga Pejuang Lingkungan Pekalongan Ditangkap, LBH Semarang Desak Kapolres untuk Membebaskannya

Partai awal final Indonesia akan menurunkan pemain tunggal pertama Anthony Ginting yang meraih medali perunggu olimpiade dan akan menghadapi Shi Yu Qi

Shi Yu Qi saat ini berada di peringkat 10 dunia, meski unggul peringkat Ginting memilik rekor head to head yang kurang bagus saat menghadapi Shi Yu Qi.

Dari enam kali pertandingan, belum sekalipun Ginting menang melawan Shi Yu Qi.

Baca Juga: Hasil SKD Sudah Dirilis? Berikut Cara Cek Hasil SKD CPNS 2021

Tentunya kita berharap, Ginting mampu berbicara di laga final piala Thomas ini melawan Shi Yu Qi

Saat menghadapi Kento Momota di semifinal kemarin, Shi Yu Qi mengundurkan diri karena mengalami cidera.

Hingga saat ini belum ada konfirmasi terkait status Shi Yu Qi cidera ringan atau seperti apa.

Baca Juga: Bantu Pejuang Lingkungan yang Ditangkap, LBH Semarang Serukan Kirim WA Serentak ke Kapolres Pekalongan Kota

Jika Shi Yu Qi tidak diturunkan di laga final ini kemungkina China akan menurunkan Lu Guang Zu yang berperingkat 24 dunia.

Melawan Lu, Ginting memiliki rekor head to head yang cukup bagus, dimana Ginting pernah unggul 2-0

Siapapun lawan Ginting di laga final, semoga Ginting bisa menyumbangkan poin pertama untuk tim Indonesia.

Baca Juga: Daftar Alamat dan No Telp Rumah Sakit di Gresik Jawa Timur

Di partai kedua, ganda pertama, Indonesia akan menurunkan Kevin dan Gideon.

Meski belum kembali pada performa puncaknya tapi mereka sudah membaik, mereka memiliki catatan bagus saat melawan Malaysia dan Denmark kemarin.

Kemungkinan Kevin dan Gideon akan bertemu ganda baru China yakni He Ji Ting dan Zhou Hau Dong.

Baca Juga: Sandiaga Uno Semprot Rachel Venya yang Kabur dari Karantina

Ganda ini baru dibentuk di rangkaian turnamen ini, meski baru dipasangkan, mereka memiliki penampilan yang cemerlang, saat di semi final mengalahkan ganda Jepang, sehingga harus di antisipasi oleh Minions dari awal.

Sementara He Ji Ting sendiri memiliki pasangan tetap yakni Tan Qiang, dimana saat ini mereka berada di rangking ke-20 dunia.

Minions memiliki head to head yang baik atas pasangan ini yakni unggul dengan rekor head to head 7-1.

Baca Juga: Mahasiswi KKN UIN Walisongo Ini Manfaatkan Instagram untuk Talkshow Bertajuk Tips dan Trik Lolos Beasiswa

Sementara pasangan tetap Zhou, adalah Han Cheng Kai baru-baru ini memutuskan untuk pensiun

Melawan mantan rekan duet Zhou ini, Minions juga memiliki rekor head to head yakni 4-2.

Minions perlu mewaspadai permainan Zhou yang sangat bagus di lini depan serta perlu untuk mengantisipasi pola permainan dari ganda baru dari China ini.

Baca Juga: Hasil dan Jadwal Thomas Cup 2021: Indonesia Tumbangkan Tuan Rumah dan Bertemu China di Final

Di tunggal kedua, Indonesia akan menurunkan Jonathan Christy yang tampil cukup meyakinkan di partai semi final kemarin melawan Anders Antonsen

Jika Shi Yu Qi diturunkan di tunggal pertama China maka lawan Jojo adalah Lu Guang Zu, tunggal kedua China ini berada di peringkat 27 dunia dan baru berusia 24 tahun.

Jojo pernah sekali bertemu dengan Lu Guang Zu dan pertandingan itu dimenangkan Jojo dengan dua set langsung pada tahun 2019 silam.

Baca Juga: Peringati Milad ke-56, KOKAM Kota Semarang Adakan Aksi Kemanusiaan dari Donor Darah hingga Pembagian Sembako

Jika Lu Guang Zu diturunkan di tunggal pertama China maka lawan Jojo adalah tunggal muda China berperingkat 64 dunia Li Shi Feng

Meski jauh secara peringkat Jojo wajib waspada betul akan tunggal baru berusia 21 tahun ini

Dimana Li Shi Feng memiliki penampilan yang cukup gemilang selama piala Thomas ini.

Baca Juga: Prakiraan Cuaca Akhir Pekan Kabupaten Pati Minggu 17 Oktober 2021

Memiliki permainan yang cepat dan smash keras, Li Shi Peng telah mengalahkan beberapa pemain berperingkat di atasnya, seperti Kanta di semi final kemarin.

Kedua pemain tercatat belum pernah sekalipun bertemu di pertandingan resmi.

Di ganda kedua, Indonesia akan menurunkan Fajar Alfian/Ian yang akan menghadapi ganda kombinasi baru China lainnya yakni Liu Cheng /Wang Yi Lyu.

Baca Juga: Prakiraan Cuaca Akhir Pekan Kota Magelang Minggu 17 Oktober 2021

Liu adalah pemain senior mantan juara dunia namun saat ini berpasangan tetap Huang Kai Xiang, adalah keputusan tepat untuk menurunkan Fajar/Ian melawan ganda China yang berpola permainan cepat ini.

Fajar/Ian pernah bertemu sekali dengan Liu Cheng saat bersama Kai Xiang dimana saat itu Fajar/Ian menang dua set langsung di Indonesia Open 2019

Fajar/Ian dari awal harus langsung menyerang saat melawan ganda ini, dimana Liu Cheng /Wang Yi Lyu memiliki penampilan yang baik selama pegelaran Piala Thomas 2021 ini.

Baca Juga: Prakiraan Cuaca Akhir Pekan Kabupaten Grobogan Minggu 17 Oktober 2021

Di tunggal ketiga, Indonesia akan menurunkan Shesar Hiren Rhustavito, Vito lumayan memiliki energi yang baik, karena tidak bertanding di perempat final dan semi final kemarin karena Indonesia berhasil menang 3-0 dan 3-1 dari Malaysia dan Denmark

Vito yang kini menduduki peringkat 19 dunia akan bertemu dengan pemain muda China Weng Hong Yang yang memiliki peringkat 146 dunia.

Kedua pemain ini belum pernah bertemu, jika partai ini harus dimainkan maka Vito harus menyerang dari awal, mengingat tunggal-tunggal muda China memiliki pola main menyerang dan endurance yang cukup baik.

Baca Juga: Prakiraan Cuaca Akhir Pekan Kabupaten Wonosobo Minggu 17 Oktober 2021

Semoga tim Thomas Indonesia bisa menampilkan permainan terbaiknya dan memenangkan laga ini untuk membawa kembali Piala Thomas ke Tanah Air

Indonesia sendiri terakhir kali menjuarai piala Thomas adalah 20 tahun yang lalu, yakni pada tahun 2002

Semoga Indonesia bisa mengakhiri puasa gelar yang cukup panjang ini.***

Editor: Intan Hidayat

Sumber: YouTube

Tags

Terkini

Terpopuler