Dompet Dhuafa Sukseskan Tuberkulosis Summit 2021 Guna Mendukung Upaya Percepatan & Pengendalian TBC

- 24 Oktober 2021, 12:15 WIB
Dompet Dhuafa Sukseskan Tuberkulosis Summit 2021 Guna Dukung Upaya Percepatan & Pengendalian TBC
Dompet Dhuafa Sukseskan Tuberkulosis Summit 2021 Guna Dukung Upaya Percepatan & Pengendalian TBC /Dompet Dhuafa

 

SINARJATENG.COM - Tuberkulosis Summit kembali di gelar dengan menjadikan Bali sebagai tuan rumah, pergelaran TB Summit ini berlangsung pada Rabu hingga Sabtu ini (20-23 Oktober 2021), di The Stones Hotel-Kuta.

Dompet Dhuafa sebagai salah satu organisasi masyarakat sipil yang mendukung upaya percepatan dan pengendalian TBC ikut serta dalam kegiatan tersebut.

“Dompet Dhuafa hadir pada acara TB Summit 2021 sebagai salah satu organisasi masyarakat sipil yang mendukung upaya percepatan dan pengendalian TBC menuju eliminasi TBC 2030,” ujar dr. Yeni Purnamasari, MKM selaku General Manager Divisi Kesehatan Dompet Dhuafa.

Baca Juga: Dompet Dhuafa Lampung dan IKABI FMIPA UNILA Jalin Kerjasama dalam Bidang Kemanusiaan dan Pemberdayaan

Ia menerangkan Dompet Dhuafa telah berperan aktif mendukung kesembuhan pasien TBC sejak 2004. Dikutip dari media edukasi yang ditampilkan di stand Dompet Dhuafa, pada 2004 sampai 2012 Dompet Dhuafa berkerjasama dengan PR Subdit TB Kementerian Kesehatan (Kemenkes) RI untuk wilayah DKI Jakarta dan Kota serta Kabupaten Tangerang.

Pada tahun ini Dompet Dhuafa mengadakan program Kawasan Sehat dengan Indikator Pengelolaan Pasien TBC di wilayah Banten, Jakarta, Jawa Barat, Jakarta, Jawa Barat, NTB, NTT, Sulawesi Selatan dan Jawa Tengah.

“Dompet Dhuafa sejak 2004 telah berperan dalam upaya mengisi kesenjangan pelayanan pemeriksaan kasus TB, penemuan kasus secara aktif di masyarakat, peningkatan kapasitas dan kompetensi pengelola program, pendampingan kasus selama pengobatan sampai sembuh, termasuk dukungan transportasi dan nutrisi yang dibutuhkan selama pengobatan, juga bekerjasama dengan berbagai pihak untuk dukungan kesehatan maupun non kesehatan yang dibutuhkan pasien TBC,” tutur Yeni.

Baca Juga: Resmi Dilaunching, Dompet Dhuafa Harap Aplikasi Ekosistem Masjed.id bisa Memakmurkan Masjid

Halaman:

Editor: Intan Hidayat


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x