Menpora Tekankan Stadion Si Jalak Harupat Perlu Pembenahan

- 30 November 2020, 23:01 WIB
Menpora Zainudin Amali.
Menpora Zainudin Amali. /ANTARA FOTO/Akbar Nugroho Gumay/

SINARJATENG.COM - Tekankan perlunya pembenahan infrastruktur, Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora) RI Zainudin Amali, beri komentar terhadap Stadion Si Jalak Harupat yang berlokasi di Soreang, Kabupaten Bandung.

Hal itu diungkapkan Menpora usai mengunjungi Stadion Si Jalak Harupat pada Sabtu, 28 November 2020.

Menpora menekankan pentingnya pembenahan infrastruktur sesuai dengan Instruksi Presiden (Inpres) Nomor 3 Tahun 2019 tentang persepakbolaan nasional, dikutip dari laman resmi Kemenpora RI pada 29 November 2020.

 Baca Juga: Gandeng Kospin JASA, LinkAja Dukung Digitalisasi Koperasi

"Prestasi sepak bola semakin bagus dan maju maka ada hal-hal yang harus dibenahi, termasuk dari situ sarana prasarana," jelas Menpora.

Ditambah lagi, Indonesia akan menjadi tuan rumah Piala Dunia U-20 pada 2021 mendatang.

"Antusias masyarakat Bandung sangat luar biasa terhadap sepak bola, oleh karenanya pembenahan stadion di Jawa Barat sangat penting dan prioritas," ujarnya.

 Baca Juga: Warga Kendal Wajib Tau! Pembangunan TPA Modern Sudah 98%

Bupati Bandung Dadang M. Naser menerangkan sarana apa saja yang mesti dibenahi di Stadion Si Jalak Harupat.

Halaman:

Editor: Eko Wahyu Putranto

Sumber: Pikiran Rakyat


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x