Amankan Logistik Pilkada, Kapolda Jambi Dampingi Ketua Bawaslu Cek Gudang Logistik KPU Sungai Penuh

- 29 November 2020, 22:13 WIB
Pastikan Logistik Pilkada Aman, Ketua Bawaslu RI Bersama Kapolda Jambi Cek Gudang Logistik KPU Sungai Penuh
Pastikan Logistik Pilkada Aman, Ketua Bawaslu RI Bersama Kapolda Jambi Cek Gudang Logistik KPU Sungai Penuh /Humas Polri

SINARJATENG.COM - Kepala kepolisian daerah Jambi, Irjen Pol A. Rachmad Wibowo, bersama dengan Kepala Bawaslu RI, Abhan tinjau gudang logistik KPU Sungai Penuh dan Kota Kerinci.

Tiba di Kota Sungai Penuh, Kapolda Jambi langsung meninjau logistik tersebut pada Sabtu sore 28 November 2011.

Meski diluar agenda awal Kapolda Jambi, langsung mendampingi Ketua Bawaslu RI, peninjauan langsung tersebut dilakukan guna mengecek kondisi surat suara di Gudang Logistik KPU.

Baca Juga: Update Kasus Virus Corona Terkini, 29 November 2020 Kesembuhan Total Capai 445.793 Orang

Kabid Humas Polda Jambi Kombes Pol. Kuswahyudi Tresnadi menjelaskan bahwa kegiatan tersebut diluar jadwal Kapolda Jambi, "Ini diluar jadwal bapak Kapolda, karena tiba di Sungai Penuh, kebetulan ada bapak Ketua Bawaslu, jadi langsung tinjau bersama-sama," tutur Kabid Humas Polda Jambi.

Usai meninjau Gudang Logistik Bawaslu Kota Sungai Penuh, kapolda bersama dengan rombongan Bawaslu RI menuju Gudang Logistik KPU Kerinci.

Hal tersebut dilakukan untuk memastikan Logistik Pilkada Aman.***

Editor: Eko Wahyu Putranto

Sumber: Polri.go.id


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah