MUI Jateng akan Gelar Webinar Bertema Kiat Sehat dan Selamat Dunia Akhirat di Era PPKM Darurat Pandemi

- 9 Juli 2021, 20:26 WIB
Majelis Ulama Indonesia (MUI) Jawa Tengah akan menggelar webinar dengan mengusung tema 'Kiat Tetap Sehat dan Selamat Dunia Akhirat di Era PPKM Darurat Pandemi Covid-19
Majelis Ulama Indonesia (MUI) Jawa Tengah akan menggelar webinar dengan mengusung tema 'Kiat Tetap Sehat dan Selamat Dunia Akhirat di Era PPKM Darurat Pandemi Covid-19 /Dok. MUI Jateng

SINARJATENG.COM - Majelis Ulama Indonesia (MUI) Jawa Tengah akan menggelar webinar dengan mengusung tema 'Kiat Tetap Sehat dan Selamat Dunia Akhirat di Era PPKM Darurat Pandemi Covid-19' mulai Pukul 09.00 hingga 12.00 WIB pada Sabtu 10 Juli 2021.

Wakil Ketua Umum MUI Jateng, Prof Dr Ahmad Rofiq MA menjelaskan, tujuan webinar salah satunya mencari solusi dalam mengatasi situasi dilematis yang kini masih mengancam, yakni pandemi Covid-19 dan PPKM Darurat, namun amaliah keagamaan juga masih bisa berjalan.

"Komisi Kesehatan dan Kesejahteraan Masyarakat sebagai komisi baru di MUI Jawa Tengah ingin berperan aktif pada masa pandemi Covid-19 dengan menggelar webinar dengan megusung tema 'Kiat Tetap Sehat dan Selamat Dunia Akhirat di Era PPKM Darurat Pandemi Covid'," kata Prof Rofiq.

Baca Juga: Evaluasi PPKM Darurat, Ganjar Sebut Pergerakan Manusia Masih Tinggi

Sebagai narsum dalam webinar besok, Gubernur H. Ganjar Pranowo, Ketua Umum MUI KH. Ahmad Darodji, Dirut RSI Sultan Agung dan Ketua Komisi Kesehatan MUI dr. Masyhudi, Ketua Pelaksana Satgas Covid Jateng Prasetyo Ariboso, Ketua MUI Pusat Bidang Fatwa Asrorun Ni'am Sholeh, dan dipandu dr. Bambang Sudarmanto, Sp.AK.

Guru Besar Hukum Islam Fakultas Syariah dan Hukum serta Pascasarjana UIN Walisongo Semarang ini berpendapat, sejak Pandemi Covid-19 merangsek Indonesia Maret 2020, memasuki bulan ke-17, namun belum ada tanda-tanda kapan berakhir. Angka kematian karena covid-19, per-8 Juli 2021 di Jawa Tengah sebanyak 17.616 (+230) dan yang terpapar dan dirawat masih 33.383 (+4,232).

Seluruh Indonesia yang meninggal 63.760 (+852) dan terpapar 2,42 juta (+38.391). Di seluruh dunia mencapai 4 juta, dan terpapar mencapai 185 juta.

Baca Juga: Ganjar Ajak ASN Banyak Belanja Secara Online untuk Bantu Pedagang Selama PPKM Darurat

"Untuk memutus rantai penyebaran Covid-19 yang makin mengganas, Pemerintah menetapkan Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) Darurat mulai 3-20 Juli 2021. Dalam fliyer resmi yang dikeluarkan, dinyatakan “seluruh tempat ibadah ditutup”. Kata “ditutup” dengan warna kuning.

Halaman:

Editor: Intan Hidayat


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah