Prediksi Cuaca Ekstrem di Wonogiri Hingga Akhir April, Masyarakat Diimbau Tingkatkan Kewaspadaan Bencana

- 6 April 2021, 18:35 WIB
Kepala Pelaksana Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Wonogiri, Bambang Haryanto
Kepala Pelaksana Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Wonogiri, Bambang Haryanto /Humas Pemkab Wonogiri

SINARJATENG.COM – Masyarakat Wonogiri diimbau untuk selalu meningkatkan kewaspadaan bencana karena cuaca ekstrem di Kabupaten Wonogiri diprediksi akan terus berlangsung hingga akhir April.

Kepala Pelaksana Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Wonogiri, Bambang Haryanto, pada hari Senin 5 April 2021 menuturkan bahwa Kabupaten Wonogiri merupakan wilayah yang berpotensi rawan cuaca ekstrem.

“Kalau berdasarkan buletin, cuaca ekstrem ini akan berlangsung hingga pekan ketiga April. Tapi juga bisa berubah, karena saat ini cuaca tidak bisa diprediksi secara pasti,” ungkap dia.

Baca Juga: Kemenag Akan Gelar Forum Bahtsul Masail untuk Membahas Manasik Haji di Masa Pandemi

Cuaca ekstrem ditandai dengan adanya sejumlah bencana yang terjadi di Wonogiri akhir-akhir ini seperti; Pada Jumat 2 April 2021, terjadi banjir dan tanah longsor di enam kecamatan di Wonogiri. Yakni Jatisrono, Jatiroto, Jatipurno, Sidoharjo, Nguntoronadi dan Kismantoro.

Sementara pada Minggu 4 April 2021, terjadi hujan dengan intensitas tinggi disertai angin kencang di Kecamatan Pracimantoro. Akibatnya, sejumlah pohon tumbang menghalangi jalan dan mengenai kabel saluran listrik.

Selain itu ada rumah yang tertimpa pohon jati. Hal itu seperti disampaikan oleh Camat Pracimantoro, Warsito, saat dihubungi, Minggu malam.

Baca Juga: Biaya Haji Tahun 2021 Naik Rp9,1 Juta, Paling Banyak di Program Kesehatan

“Tadi malam [Minggu malam] kan juga masih hujan deras disertai angin, itu menandakan cuaca ekstrem masih berlangsung. Diprediksi cuaca ekstrem di Wonogiri berlangsung hingga akhir April,” kata Bambang.

Halaman:

Editor: Intan Hidayat


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x