5 Dampak Buruk Mengonsumsi Sushi secara Berlebihan Bagi Kesehatan

- 9 Maret 2022, 18:32 WIB
ilustrasi sushi
ilustrasi sushi /pixabay

SINARJATENG.COM - Sushi merupakan sebuah makanan Jepang yang terdiri dari nasi yang dibentuk bersama lauk berupa makanan laut, daging, sayuran mentah atau sudah dimasak. Nasi susyi mempunyai rasa masam yang lembut karena dibumbui campuran cuka beras, garam, dan gula.

Banyak orang menyukai sushi karena rasanya enak dan membuat cepat kenyang. Namun mengonsumsi sushi secara berlebihan itu tidak baik bagi kesehatan.

Berikut ini lima dampak buruk mengonsumsi sushi secara berlebihan.

1. Memicu kolesterol

Sushi banyak memakai daging atau telur ikan yang mengandung kolesterol cukup tinggi. Jadi apabila kamu mengonsumsi sushi secara berlebihan, maka hal ini bisa membuat kolesterol tinggi. Penyakit ini dalam jangka panjang juga dapat menimbulkan datangnya penyakit lain, seperti stroke atau penyakit jantung.

Baca Juga: Jagalah Kebersihan! Berikut Ini 4 Benda yang Tidak Boleh Dibuang ke Dalam Kloset

2. Kemungkinan terkontaminasi bakteri

Bahan dasar sushi adalah nasi, daging dan ikan setengah matang. Tak heran jika didalam sushi terdapat sejumlah spesies bakteri dan parasit yang banyak dijumpai seperti Salmonella, bakteri Vibrio, parasit Anisakis, dan Diphllobothrium.

Tidak hanya dagingnya, nasi yang diletakkan di tempat yang kurang higienis juga bisa menyebabkan kontaminasi bakteri. Maka kamu perlu hati-hati saat mengonsumsi sushi.

Halaman:

Editor: Miftah Rizzi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah