5 Resep Peyek Renyah Anti Gagal, Cocok Buat Camilan

- 11 Desember 2021, 20:17 WIB
5 Resep Peyek Renyah Anti Gagal, Cocok Buat Camilan
5 Resep Peyek Renyah Anti Gagal, Cocok Buat Camilan /Instagram @yoenitaa

SINARJATENG.COM – Peyek atau Rempeyek adalah Camilan khas Jawa yang berbahan dasar dari tepung beras, untuk toping atau isian bisa diisi dengan kacang tanah, kacang hijau, udang dan toping.

Tak hanya itu, sekarang toping nya juga bisa menggunakan sayuran seperti bayam, kangkung dan juga pare.

Selain buat camilan, biasanya peyek disantap untuk teman pendamping makanan. Tekstur renyah dan juga gurih ini tentu akan menambah kelezatan dari berbagai hidangan menu.

Baca Juga: Tips Romantis Suami Istri, Meski Mempunyai Kesibukan Masing-Masing

Dirangkum SinarJateng.com dari berbagai sumber, berikut ini 9 resep peyek renyah anti gagal yang bisa dijadikan referensi.

Peyek Kacang Tolo atau Kacang Ose

Bahan:

- 250 gr tepung beras
- 100 gr tepung tapioka
- 150 gr kacang Ose atau kacang Tolo (rendam semalam, lalu rebus sampai empuk)

Bumbu:

- 7 siung bawang putih, sebagian diulek halus, sebagian di cincang halus
- 5 butir kemiri
- 1 sdm ketumbar sangrai, ulek kasar
- 1 sdm udang rebon
- Sejumput kunyit bubuk
- Garam, merica dan kaldu bubuk secukupnya

Baca Juga: Kumpulan Resep Cemilan Renyah, Gurih dan Lezat, Cocok untuk Ide Jualan

Cara membuat:

- Haluskan bawang putih dan kemiri sampai halus
- Dalam wadah, campurkan bumbu halus, ketumbar, bawang putih cincang, udang rebon, kunyit bubuk dan kacang Tolo
- Beri sedikit air, aduk-aduk hingga tercampur rata
- Masukan tepung beras dan tapioka, beri sedikit air hingga kekentalan yang diinginkan. Bumbui dengan merica, garam dan kaldu bubuk
- Koreksi rasa dan tekstur dengan menggoreng sedikit adonan
- Goreng adonan di pinggir wajan sampai setengah matang. Angkat, lakukan sampai adonan habis
- Masukan Kembali adonan yang di goreng setengah matang ke dalam minyak goreng yang panas. Goreng sampai kekuningan.

Baca Juga: Lirik Lagu Bahagia Bersamamu - Haico

Peyek Kacang Tanah

Bahan dan Bumbu:

- 250 gr kacang tanah belah menjadi 2
- 4 siung bawang putih
- 1 sdm ketumbar biji
- 400 gr tepung beras
- 400 ml santan cair
- 1 butir telur
- 3 lembar daun jeruk, iris tipis
- Garam secukupnya
- Minyak goreng

Baca Juga: Klik cekbansos.kemensos.go.id untuk Cek Penerima BST Kemensos Rp300 Ribu yang Cair di Bulan Desember 2021

Cara membuat:

- Haluskan bawang putih dan ketumbar
- Siapkan wadah, campurkan tepung beras, bumbu yang di haluskan, Tambahkan garam, telur, daun jeruk dan air santan sedikit demi sedikit, bila sudah di anggap pas keenceran adonan aduk tercampur rata
- Panaskan minyak goreng, ambil 1 – ½ sendok sayur adonan lalu tambahkan 1 sdm kacang tanah kedalam sendok sayur. Masukan adonan tersebut di atas wajan panas, di mulai dari pinggir wajan sehingga membentuk lapisan tipis. Goreng dengan api sedang sampai matang kecoklatan.
- Angkat dan tiriskan

Peyek Teri

Bahan:

- 100 gr Teri, cuci bersih lalu tiriskan
- 250 gr tepung terigu
- 1 sdm tepung tapioka
- 500 ml santan

Bumbu Halus:

- 8 butir bawang putih
- 3 butir bawang merah
- 3 cm kencur
- 4 butir kemiri
- ½ sdm ketumbar
- ½ sdt lada bubuk
- 4 lembar daun jeruk, iris tipis-tipis
- 1 sdt garam
- 1 sdt gula
- 1 buah kaldu bubuk
- Minyak goreng

Cara membuat:

- Campur bumbu halus, santan, tepung, dan daun jeruk iris, aduk rata
- Panaskan minyak goreng di wajan : lebih baik menggunakan 2 wajan, 1 untuk mendadar dan 1 lagi untuk mematangkan peyek
- Ambil adonan 1 sendok sayur yang lebar, beri teri secukupnya. Tuangkan ke pinggir , angkat setengah matang. Lakukan sampai adonan habis.
- Goreng kembali adonan setengah matang lagi sampai kecoklatan
- Angkat dan tiriskan

Baca Juga: Buruan Klaim Hadiah dari Kode Redeem Free Fire 11 Desember 2021: Raih Skin, Bundle dan Diamond FF dari Garena

Rempeyek Udang Rebon

Bahan:

- Udang rebon secukupnya
- 150 gr tepung beras
- 25 gr tepung tapioka
- 25 gr tepung maizena
- 1 butir telur (kocok lepas)
- 200 ml santan encer
- 4 lembar daun jeruk iris tipis

Bumbu Halus:

- 2 siung bawang putih
- 1 sdt garam
- 1 sdt penyedap (optional)
- 2 butir kemiri
- 1 sdt ketumbar
- ½ ruas kunir
- ½ ruas kencur

Cara membuat:

- Haluskan bumbu, campurkan dengan bahan yang kering, santan dan telur kocok lalu masukan daun jeruk
- Siapkan wajan penggorengan, panaskan minyak. Bila sudah panas, kecilkan api sedikit (api sedang) bila terlalu panas peyek akan cepat gosong dan bila terlalu kecil peyek akan mengandung banyak minyak
- Ambil satu sendok sayur adonan ditambah dengan udang rebon
- Siram perlahan di pinggir wajan, setelah agak kering dia akan lepas sendiri, goreng sampai kuning kecoklatan
- Tiriskan dan angkat

Baca Juga: Klik Link cekbansos.kemensos.go.id untuk Cek Penerima Bansos PKH Tahap 4 yang Cair di Bulan Desember 2021

Peyek Udang

Bahan:

- 250 gr udang segar, bersihkan
- 125 gr tepung beras
- 1 butir telur ukuran sedang

Bumbu Halus:

- 1 sdm ketumbar
- 2 siung bawang putih
- 2 cm kencur
- 2 butir kemiri
- ¼ sdt kunyit bubuk
- Garam secukupnya
- ½ sdt kaldu bubuk
- 2 sdm santan instan (diganti santan asli dari kelapa juga bisa)
- 170 ml air ( sesuaikan dengan tingkat keenceran adonan)

Cara membuat:

- Siapkan wadah masukkan tepung terigu, bumbu halus, telur, tambahkan santan dan air sedikit demi sedikit. Tambahkan garam, kaldu bubuk, kunyit bubuk, aduk hingga merata. Tes rasa
- Panaskan wajan, dengan Minyak goreng yang panas tetapi menggunakan api sedang
- Masukan 1 sendok sayur adonan, beri udang lalu siram ke bagian tepi wajan. Goreng
- Angkat dan tiriskan

Baca Juga: 5 Manfaat Kedelai Bagi Kesehatan, Salah Satunya Mencegah Gejala Menopause

Demikian 5 resep peyek yang renyah anti gagal. Bisa anda coba untuk camilan atau teman makan.

Untuk tips agar peyek matang dengan sempurna, caranya cukup mudah. Masukan adonan di minyak yang panas tetapi menggunakan api yang sedang. Agar peyek tidak cepat mlempen anda bisa menggunakan 2 wajan.

Satu untuk mendadar dan yang satu lagi untuk menggoreng.***

Editor: Intan Hidayat


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah