5 Manfaat Mengonsumsi Kunyit, Salah Satunya Mengurangi Mual

- 13 November 2021, 01:27 WIB
Kunyit bubuk
Kunyit bubuk /stevepb/Pixabay


SINARJATENG.COM - Tidak cuma menyedapkan masakan, kunyit atau kunir adalah rempah yang juga memiliki beragam khasiat untuk kesehatan.

Dilansir dari laman Kementerian Kesehatan RI pada Jumat 12 November 2021. Berikut ini lima manfaat dari mengonsumsi kunyit.

1. Meredakan peradangan

Zat aktif kurkumin dalam kunyit adalah antioksidan yang mengandung efek antiradang poten. Ada kurang lebih 200 miligram kurkumin dalam satu sendok teh kunyit segar yang diparut halus atau versi bubuknya.

Baca Juga: 7 Kebiasaan Sepele ini Justru Membuat Jerawatmu semakin Parah, Apa Saja?

Kurkumin diyakini bekerja memblokir kerja sitokin dan enzim penyebab inflamasi dalam tubuh. Kurkumin juga bekerja mengurangi peradangan dengan menurunkan kadar histamin sementara meningkatkan produksi kortison alami di kelenjar adrenal.

Berangkat dari situ, berbagai hasil uji praklinis dari The AAPS Journal melaporkan khasiat kunyit yang menjanjikan untuk berbagai penyakit terkait peradangan. Mulai dari kanker, penyakit kardiovaskular, sindrom koroner akut, radang sendi, aterosklerosis, dan diabetes.

2. Mengobati maag

Kunir sudah sejak lama populer digunakan sebagai obat gangguan pencernaan alami. Maka ketika gejala maag kambuh, tidak ada salahnya menyeduh secangkir teh kunyit hangat untuk meredakan nyerinya.

Halaman:

Editor: Miftah Rizzi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah