Mengulas Kembali Cerita Pertemuan Wanda Maximoff dengan Vision di Marvel Cinematic Universe

- 5 Maret 2021, 15:08 WIB
Daftar rekomendasi film MCU untuk lebih mengenal karakter-karakter yang ada di WandaVision
Daftar rekomendasi film MCU untuk lebih mengenal karakter-karakter yang ada di WandaVision /Twitter/@wandavision

SINARJATENG.COM – Serial WandaVision memasuki episode terakhir pada Jumat, 5 Maret 2021 sore hari WIB. Serial WandaVision dapat disaksikan di layanan streaming Disney+ Hotstar.

Pemeran WandaVision masih dibintangi oleh orang yang sama. Wanda Maximoff diperankan oleh Elizabeth Olsen, Vision diperankan oleh Paul Bettany, dan Agatha harkness diperankan oleh Kathryn Hahn.

Tokoh lain seperti Darcy Lewis diperankan oleh Kat Dennings, Pietro Maximoff diperankan oleh Evan Peters, dan Monica Rambeau diperankan oleh Teyonah Parris.

Baca Juga: Percepat Pelayanan Publik, Perpanjangan SKCK Polres Kebumen Sekarang Bisa Melalui Whatsapp

Bagi yang ketinggalan cerita WandaVision, ada baiknya mengetahui terlebih dahulu awal mula pertemuan Wanda dan Vision di Marvel Cinematic Universe (MCU).

1. Pertemuan pertama di film Avengers: Age of Ultron

Wanda dan Vision pertama kali muncul di MCU pada film Avengers: Age of Ultron. Di film ini, Wanda bersama saudara kembarnya Pietro Maximoff membawa misi balas dendam terhadap Tony Stark.

Baca Juga: Ditengah Pandemi Covid-19, 3 Kopi Indonesia Justru Go Global

Wanda menganggap Tony sebagai biang keladi atas kematian orang tuanya. Wanda dan Pietro memutuskan bekerja sama dengan Ultron untuk menghancurkan Tony dan Avengers.

Wanda, Pietro, dan Ultron akhirnya berhasil mengalahkan Avengers. Ultron juga berhasil mendapatkan Vibranium.

Kekuatan Wanda dan Pietro berasal dari Mind Stone yang berhasil diujicobakan kepada mereka oleh Baron Strucker.

Baca Juga: Citilink Optimis Buka Rute Jakarta-Purbalingga-Surabaya dari Bandara Jenderal Besar Soedirman Purbalingga

Singkat cerita, Wanda balik menyerang Ultron. Wanda melihat Ultron terlalu berambisi ungin menguasaui dunia.

Avengers berhasil mengambil kembali robot buatan dokter Helen Cho yang dicuri oleh Ultron.

Robot ini berhasil dihidupkan oleh Tony Stark dan Bruce Benner dengan bantuan kekuatan petir Thor. Robot yang diciptakan Tony dan Benner diberi nama Vision.

Baca Juga: Izin Keluar dari Kapolri, PSSI Rilis Jadwal Baru Pertandingan Timnas U-23

Dari sini lah awal mula pertemuan Wanda dan Vision. Avengers bersama Wanda berhasil mengalahkan Ultron. Sayang, saudara kembar Wanda Pietro Maximoff harus mati ditembak oleh Ultron.

2. Benih-benih cinta Wanda dan Vision di film Captain Amerika: Civil War

Wanda sudah bergabung dengan Avengers. Misi pertama Wanda adalah menghentikan aksi jahat Rumlow di Lagos.

Rumlow berhasil dihentikan. Namun Wanda malah menghancurkan sebuah gedung dan menimbulkan banyak korban jiwa.

Baca Juga: Sinopsis Ikatan Cinta Hari Ini 5 Maret 2021: Al Panik Andin Tiba-Tiba Hilang

Aksi Wanda memicu lahirnya Sokovia Record. Avengers diatur untuk tunduk kepada PBB. Captain America menolak. Iron Man setuju dengan Sokovia Record.
Wanda dihukum dan dijaga oleh Vision. Benih-benih cinta di antara mereka mulai timbul.

Terjadi perbedaan pendapat di antara Iron Man dan Captain America. Vision di kubu Iron Man dan Wanda di kubu Captain America.

Perang akhirnya terjadi antara kubu Iron man dan Captain America. Singkatnya , beberapa superhero yang berada di kubu Captain America harus dipenjara termasuk Wanda.

Baca Juga: Reformasi Birokrasi Mencapai 90 Persen, Wapres: Ada 3 Hal yang Perlu Ditingkatkan

3. Wanda kehilangan Vision di film Avengers Infinity War

Wanda dan Vision memutuskan menetap di Skotlandia. Mereka sudah saling mencintai. Kemesraan mereka diganggu oleh anak buah Thanos.

Thanos bermaksud ingin mencuri batu Vision untuk mewujudkan ambisinya. Anak buah Thanos gagal merebut batu Vision.

Vision dibawa ke Wakanda oleh Captain America. Thanos mengetahui Vision berada di Wakanda. Thanos berhasil mendapatakn lima dari enam batu keabadiaan. Satu batu lagi berada di tubuh Vision.

Baca Juga: Sinopsis WandaVision Finale: Menanti Cerita Lanjutan Scarlet Witch dan New Vision di Episode Terakhir

Wakanda diserang Thanos. Thanos akhirnya berhasil mengambil batu Vision. Misinya untuk menghilangkan setengah populasi berhasil. Wanda jadi salah satu korban Thanos.

4. Wanda yang harus menerima kenyataan di film Avengers End Game

Vision sudah mati dan Wanda menghilang. Avengers mempunyai tujuan untuk mengembalikan orang-orang yang hilang akibat jentikan Thanos.
Singkatnya mereka berhasil mengumpulkan keenam batu keabadian dari masa lalu. Thanos dari masa lalu ikut ke bawa ke masa depan.

Baca Juga: Jadwal TV Hari Ini, Jumat 5 Maret 2021 Indosiar, Jangan Lewatkan Timnas U-23 Match Day

Avengers berhasil mengembalikan para superhero yang hilang termasuk Wanda. Avengers berhasil mengalahkan pasukan Thanos setelah Iron man menjentikkan Gauntlet berisi keenam batu keabadian.

Aksi Iron Man dibayar mahal. Iron Man harus merenggut nyawa. Beberapa superhero berhasil bertemu dengan orang terdekatnya. Kecuali Wanda.
Wanda sudah kehilangan orang-orang terdekatnya yaitu orang tuanya, saudara kembarnya Pietro, dan Vision yang sangat dicintainya.***

Editor: Intan Hidayat


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah