Jelang Pelantikan Bupati Kendal, Ini Rancangan Program 100 Hari Dico Ganinduto

- 19 Februari 2021, 18:23 WIB
Bupati Kendal terpilih Dico Ganinduto
Bupati Kendal terpilih Dico Ganinduto /instagram @dicoganinduto/

SINARJATENG.COM – Menjelang pelantikan Bupati Kendal pada 26 Februari 2021 mendatang, Dico Ganinduto Menyusun program 100 hari.

Penyusunan program 100 hari Bupati Kendal tersebut disusun Dico Ganinduto bersama Windu Suko Basuki.

Dalam program 100 harinya menjadi Bupati Kendal, Dico Ganinduto dan Windu Suko Basuki berfokus pada UMKM, pertanian, sinergi dengan Pemerintah Pusat dan pihak swasta.

Baca Juga: Keluarga Akhirnya Buka Suara Kabar Ayus dan Nissa Sabyan Sudah Nikah Siri

"Kami sedang merancang program terutama untuk UMKM dan Pertanian, serta sinergitas kepada Pemerintah Pusat dan pihak swasta, agar di masa pandemi ini dapat berinovasi, beradaptasi dan dapat berkolaborasi, dengan harapan pembangunan di Kabupaten Kendal bisa lebih baik lagi, apa yang sudah baik akan kita lanjutkan, dan jika ada yang masih kurang InsaAllah akan kita perbaiki ke depannya," ujarnya.

Sementara itu Windu Suko Basuki menyampaikan, nantinya ke depan akan mengfungsikan pembinaan Aparatur Sipil Negara (ASN) di Pemkab Kendal, agar ASN bisa sejahtera dan kerja tidak merasa was-was, sehingga benar-benar dapat melayani masyarakat Kabupaten Kendal dengan baik.

Selain itu, dengan konsep kebersamaan dwitunggal, ia meyakini Kabupaten Kendal akan lebih baik.

Baca Juga: Pengaturan Frekeunsi Telkom 4 Trans7 Terbaru Bisa Pilih HD dan SD

Hal tersebut disampaikannya saat usai menghadiri acara Serah Terima Jabatan (Sertijab) Bupati Kendal periode 2016-2021 kepada Pelaksana Harian (PLH) Bupati Kendal, Pemerintah Kabupaten Kendal melakukan acara jumpa pers.

Halaman:

Editor: Intan Hidayat

Sumber: Pemkab Kendal


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah