Siapkan Kader Jadi Agent of Change, PMII Rayon Ekonomi UIN Walisongo Adakan Pelatihan Kader Dasar

28 Februari 2023, 19:53 WIB
Siapkan Kader Jadi Agent of Change, PMII Rayon Ekonomi UIN Walisongo Adakan Pelatihan Kader Dasar /SinarJateng

 

 

 

SINARJATENG.COM - Pergerakan Mahasiswa Islam Indonesia (PMII) Rayon Ekonomi mengadakan kegiatan Pelatihan Kader Dasar (PKD) yang dilaksanakan pada Jumat 24 Februari 2023 hingga Minggu 26 Februari 2023.

Hal itu dalam rangka melanjutkan jenjang kaderisasi, yang bertempat di SMAN 08 Semarang dengan  mengusung tema “Transformasi Kader Mujahid Yang Produktif Dan Kompetitif Di Era Society 5.0”

Kegiatan tersebut dibuka secara langsung oleh Dekan FEBI UIN Walisongo Semarang dan Ketua cabang PMII Kota Semarang sekaligus dilanjut dengan Studium general oleh Wakil Dekan 2 FEBI UIN Walisongo Semarang.

Baca Juga: 15 Link Twibbon Dies Natalis HMI atau Himpunan Mahasiswa Islam Tahun 2023 ke-76 Desain Keren dan Terbaru 

Pelatihan Kader Dasar (PKD) ini diikuti oleh 73 peserta dan dihadiri Dekan Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam, IKA PMII Rayon Ekonomi, Perwakilan Pengurus Komisariat UIN Walisongo Semarang, dan Ketua Cabang PMII Kota Semarang.

Iqbal Alaik selaku Ketua PMII Rayon Ekonomi dalam sambutannya menyampaikan bahwa PKD ini menjadi kelanjutan kaderisasi formal setelah MAPABA yang mana akan dituntut untuk lebih kritis dan siap dalam menanggapi permasalahan sosial.

"Pelatihan Kader Dasar ini merupakan langkah yang menjadi kelanjutan kaderisasi setelah MAPABA, harapannya nantinya sahabat-sahabati lebih tanggap dan kritis terhadap situasi dan kondisi sosial sekaligus mampu bersaing dan menunjukkan jati diri kita sebagai kader pergerakan di era society 5.0 ini,” terangnya.

Dekan FEBI UIN Walisongo Semarang mengucapkan selamat bergabung dalam kegiatan PKD PMII Rayon Ekonomi ini sebagai wadah untuk menjadi pemimpin masa depan.

Baca Juga: TERKINI! Link Twibbon Harlah ke 62 PMII Tahun 2022, Cocok Dibagikan di Facebook, Instagram dan WhatsApp

"Saya selaku pimpinan FEBI mengucapkan selamat bergabung pada kegiatan PKD PMII Rayon Ekonomi ini. Sahabat-sahabati yang telah mendaftar PKD, menandakan bahwa kalian sudah mencalonkan diri sebagai pemimpin masa depan," ujarnya.

Perlu ketahui bahwa pejabat tinggi UIN Walisongo termasuk bagian pejuang penggerak PMII.

"Jadi, sudah seharusnya kita sebagai mahasiswa penggerak saatnya mengambil kesempatan untuk menjadi pemimpin yang berkualitas sekaligus memiliki wawasan yang luas  di masa depan,” terang Saifullah selaku Dekan FEBI UIN Walisongo Semarang.

Beliau juga menambahkan bahwa kader-kader PMII adalah kader yang mampu bergerak dan berjuang. Pasa dasarnya kunci sukses masa depan adalah kemauan untuk belajar dan bisa memanfaatkan waktunya dengan baik.

Baca Juga: Diperiksa sebagai Saksi Atas Kasus Mukti Agung Wibowo, Ketua HIPMI Pemalang Ngaku Tidak Pernah Memberi Uang

Akhir sambutan, Ketua Cabang PMII Kota Semarang memberikan pesan kepada sahabat-sahabati peserta PKD Rayon Ekonomi bahwa sebuah proses butuh ketabahan dan keikhlasan.***

Editor: Intan Hidayat

Tags

Terkini

Terpopuler