Hari Ini Dilantik Jadi Anggota DPRD Jateng, Berikut Profil Lengkap Politikus Golkar Yusuf Hidayat

19 April 2021, 09:37 WIB
Wakil Ketua Bidang Agama dan Kerohanian DPD Partai Golkar Jawa Tengah, Drs H Yusuf Hidayat, MH /Dok. Pribadi / Sinarjateng.com

 

SINARJATENG.COM - Wakil Ketua Bidang Agama dan Kerohanian DPD Partai Golkar Jawa Tengah, Drs H Yusuf Hidayat, MH resmi dilantik sebagai Pengganti Antar Waktu (PAW) Anggota DPRD Jateng periode 2019-2024 dalam rapat paripurna DPRD di Gedung Berlian, Semarang pada Senin 19 April 2021.

Yusuf Hidayat dilantik sebagai anggota DPRD menggantikan posisi anggota Komisi B (Bidang Perekonomian) dari Fraksi Partai Golkar Hj Siti Ambar Fathonah (Almh) yang meninggal dunia karena sakit pada 10 November 2020 lalu.

Yusuf Hidayat adalah legislator Jateng yang berasal dari Daerah Pemilihan (Dapil) Jateng 2 yang meliputi Kabupaten Semarang, Kabupaten Kendal dan Kota Salatiga.

Baca Juga: Peringati Hari Film Nasional, Golkar Jateng Ajak Kader dan Pengurus Nobar di Bioskop

Baca Juga: Pasca Aksi Teror di Makassar, Politikus Golkar Imbau Masyarakat Perkuat Toleransi Beragama

Sepak terjang pria kelahiran Pacitan 6 Desember 1954 ini di percaturan politik sudah tak diragukan lagi. Yusuf Hidayat pernah menjadi anggota DPR RI peiode 1992-1997. Dia termasuk politikus senior yang sudah makan asam garam di dunia organisasi.

Pernah menjadi wakil sekretaris KNPI Jateng tahun 1979 dan aktif di AMPI sejak 1986. Sejak 2014 hingga sekarang Yusuf Hidayat menjadi Ketua Majelis Dakwah Islamiyah Jateng dan saat ini masih sebagai Presidium KAHMI Jateng.

Wakil Ketua Bidang Agama dan Kerohanian DPD Partai Golkar Jawa Tengah, Drs H Yusuf Hidayat, MH (tengah) saat berbincang bersama konstituen di Dapilnya Dok. Pibadi (Foto Sebelum Masa Pandemi)

Karier alumnus IAIN Semarang ini lebih banyak dihabiskan sebagai birokrat. Dia pernah menjadi Kepala Balai Diklat Keagamaan Semarang 2005-2009 dibawah naungan Kementerian Agama dan pengajar di IAIN Surakarta.

Baca Juga: Rapimnas Golkar, Airlangga Hartarto Diusulkan DPD Provinsi Se-Indonesia Jadi Capres 2024

Yusuf mengungkapkan, langkah awal yang dilakukannya sebagai wajah baru adalah berkoordinasi dengan seluruh anggota Fraksi Partai Golkar di DPRD Jateng dan bersinergi dengan kepala daerah dari dapilnya.

Selain itu segera menyusun agenda untuk bertemu dengan konstituen karena nantinya mengemban amanah sebagai wakil rakyat.

"Tentu saja saat pertemuan dengan konstituen dalam upaya menyerap aspirasi akan menerapkan protokol kesehatan (Prokes) secara ketat," katanya di Semarang, Minggu 18 April 2021.

Baca Juga: Airlangga Resmi Umumkan Hasil Rapimnas I Partai Golkar di Jakarta

Yusuf Hidayat menambahkan, dirinya sangat bersyukur di masa purna tugas sebagai birokrat, masih diberi kesempatan menyumbangkan pikiran dan tenaga untuk rakyat.

"Alhamdulillah, masih diberi kesempatan oleh Allah SWT untuk mengabdikan dan berkarya untuk rakyat dan umat," ujar sosok yang berprinsip warnai hidupmu dengan berbuat baik dan bermanfaat bagi orang lain.***

Editor: Intan Hidayat

Tags

Terkini

Terpopuler