Daftar Nama-nama Wisudawan Terbaik UIN Walisongo Periode Agustus 2022, Salah Satunya dengan Nilai IPK 3,94

- 25 Agustus 2022, 19:23 WIB
Rektor UIN Walisongo Prof Dr Imam Taufiq, MAg, mengapresiasi prestasi yang ditorehkan oleh wisudawan Periode Agustus.
Rektor UIN Walisongo Prof Dr Imam Taufiq, MAg, mengapresiasi prestasi yang ditorehkan oleh wisudawan Periode Agustus. /UIN Walisongo

SINARJATENG.COM – Berikut ini daftar nama-nama wisudawan terbaik UIN Walisongo Semarang, mulai dari program Diploma (D3), hingga Doktoral (S3), yang di wisuda di kampus UIN Walisongo Semarang, pada Selasa 23 Agustus 2022.

Hal itu berdasarkan Surat Keputusan (SK) Rektor UIN Walisongo Nomor 407 tahun 2022.

Wisudawan terbaik tingkat D3 diraih oleh Tria Pibriani dari Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam (FEBI) dengan nilai Indeks Penilaian Komulatif (IPK) 3,91.

Sedangkan, untuk tingkat Sarjana (S1) diraih oleh Saibatul Aslamiyah dari Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam (FEBI) dengan IPK 3,95.

Baca Juga: Wisuda UIN Walisongo, Rektor: Wisudawan Harus Berfikir Out of The Box, Kreatif dan Inovatif

Selain itu, tercantum juga nama-nama mahasiswa terbaik di setiap masing-masing fakultas. Pada Fakultas Syariah dan Hukum (FSH) diraih oleh Muhammad Said Fadhel dengan IPK sebesar 3,91.

Sementara wisudawan terbaik Fakultas Sains dan Teknologi (FST) diraih oleh Kismunthoifah dengan IPK sebesar 3,94.

Kemudian wisudawan terbaik Fakultas Ushuluddin dan Humaniora (FUHum) diraih oleh Ahmad Muzajad dengan IPK sebesar 3,87.

Selanjutnya, untuk Fakultas Ilmu Trabiyah dan Keguruan ( FITK) diraih oleh Wahyu Rizal Saputra dengan IPK 3,92 dan Crossita Nabila Shofiefany, dari Fakultas Psikologi dan Kesehatan (FPK) dengan IPK 3,89.

Halaman:

Editor: Intan Hidayat


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x