Kembangkan Kualitas SDM, Fakultas Syariah dan Hukum UIN Walisongo Teken Mou dengan PWI Jateng

- 23 Agustus 2021, 16:42 WIB
Dekan FSH UIN Walisongo, Dr H Mohammad Arja Imroni MAg (kedua dari kiri) dan Ketua PWI Jateng Amir Machmud NS SH (kedua dari kanan), menunjukkan MoU yang telah ditandatangani kedua belah pihak.
Dekan FSH UIN Walisongo, Dr H Mohammad Arja Imroni MAg (kedua dari kiri) dan Ketua PWI Jateng Amir Machmud NS SH (kedua dari kanan), menunjukkan MoU yang telah ditandatangani kedua belah pihak. /Dok. PWI Jateng

 

 

SINARJATENG.COM – Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Jawa Tengah (Jateng), kembali melakukan kerja sama di bidang Pemberdayaan dan Penguatan Sumber Daya Manusia (SDM).

Kali ini kerja sama dengan Fakultas Syariah dan Hukum UIN Walisongo Semarang. Sebelumnya, PWI juga melakukan hal yang sama dengan Unissula, UKSW, dan Universitas Pancasakti.

Dalam kerja sama yang dilakukan dalam bentuk nota kesepahaman (MoU) antara kedua belah pihak itu disepakati, adanya pelatihan berupa pendidikan, penelitian, dan pengembangan kualitas SDM.

Baca Juga: Peduli Lansia, Mahasiswa KKN UIN Walisongo Bagikan Beras

”Kita harus menggenjot kapabilitas yang ada di Divisi Humas, dengan cara menggandeng PWI. Kami berharap kerja sama ini akan terlaksana dengan sebaik-baiknya, dan bisa bermanfaat bagi kedua lembaga,” kata Dekan Fakultas Syariah dan Hukum UIN Walisongo, Dr H Mohammad Arja Imroni MAg, dalam keterangannya di Ruang Theater Room, Fakultas Syariah dan Hukum, Kampus 3 UIN Walisongo, Senin 23 Agustus 2021.

Menurut dia, dalam konteks ini yang akan banyak mengambil manfaatnya adalah pihak UIN. ”Karena dalam bidang pengembangan kemampuan perhumasan, wartawan lebih menguasai hal-hal itu,” imbuhnya.

Sementara itu, Ketua PWI Jateng, Amir Machmud NS, menyebutkan, adanya MoU ini untuk mensinergikan potensi di masing-masing pihak. Hal ini guna memperoleh hasil yang maksimal dalam kegiatan pendidikan atau pengajaran, penelitian, dan pengembangan kualitas SDM.

Halaman:

Editor: Intan Hidayat


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x