FKBN Pemalang Resmi Dilantik, Bupati Sampaikan Selamat dan Ajak Masyarakat Junjung Tinggi dan Cintai NKRI

- 31 Maret 2022, 14:23 WIB
FKBN Pemalang Resmi Dilantik, Bupati Sampaikan Selamat dan Ajak Masyarakat Junjung Tinggi  dan Cintai NKRI
FKBN Pemalang Resmi Dilantik, Bupati Sampaikan Selamat dan Ajak Masyarakat Junjung Tinggi  dan Cintai NKRI /Humas Pemkab Pemalang

 

SINARJATENG.COM – Masyarakat di Kabupaten Pemalang diminta untuk menjunjung tinggi dan mencintai Negeri Kesatuan Republik Indonesia (NKRI).

Hal itu disampaikan Bupati Pemalang, Mukti Agung Wibowo saat menghadiri acara pembekalan dan pelantikan Badan Koordinator Daerah (Bakorda) Forum Kader Bela Negara (FKBN) Kabupaten Pemalang di Pendopo Kabupaten pada Rabu 30 Maret 2022.

Mukti Agung Wibwo menyampaikan, dengan terwujudnya Kabupaten Pemalang yang AMAN, (adil makmur agamis dan ngangeni) juga merupakan wujud bela negara, wujud kecintaan kita terhadap Kabupaten Pemalang dan juga kecintaan kepada Negara Kesatuan Republik Indonesia.

Baca Juga: Resmi Dilantik, Berikut Ini Susunan Lengkap Pengurus Bakorda Forum Kader Bela Negara Kabupaten Pemalang

"Ini merupakan wujud kepedulian, kebanggaan terhadap bangsa dan negara Indonesia, sedangkan kami di Pemalang punya semangat peduli dan bangga Pemalang karena Pemalang bagian dari Indonesia," ujar Bupati Pemalang itu.

Menurut Bupati Pemalang, peduli dan bangga Pemalang sama dengan peduli dan bangga Negara Kesatuan Republik Indonesia.

Sehubungan dengan hal itu, Bupati Pemalang ajak masyarakat untuk bersama-sama menjunjung tinggi persatuan dan kesatuan dan meningkatkan kecintaan kita kepada negara Kesatuan Republik Indonesia.

Sebelumnya Mukti Agung Wibowo menyampaikan ucapan selamat kepada para kader bela negara Kabupaten Pemalang dan Pengurus Bakorwil FKBN Kabupaten Pemalang yang baru dilantik.

Halaman:

Editor: Intan Hidayat


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x