Hari Ini 5 Agustus 2021 Pendaftaran Terakhir BLT BPUM Tahap 3 Kabupaten Pemalang, Ini Syaratnya

5 Agustus 2021, 09:51 WIB
Diskoperindag Pemalang kembali membuka pendaftaran Bantuan bagi pelaku usaha mikro (BPUM) tahun 2021. /Twitter @koperindag_pml

 

SINARJATENG.COM - Pendaftaran bantuan bagi pelaku usaha mikro (BPUM) tahun 2021 oleh Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Pemalang melalui Dinas Perindustrian Perdagangan Koperasi dan Usaha Kecil Menengah (Diskoperindag).

Bantuan BPUM 2021 sebesar Rp1,2 Juta tersebut diperuntukan untuk pendaftar baru bagi pelaku usaha guna membantu masyarakat yang terdampak wabah pandemi Covid-19 dan PPKM Level 4.

"Pendaftaran sudah mulai buka hari ini Jumat 30 Juli 2021 hingga paling lambat 5 Agustus 2021," demikian bunyi dalam pamflet informasi yang diterbitkan Diskoperindag Pemalang dikutip Sinarjateng.com pada Jumat 30 Juli 2021.

Baca Juga: Kabar Gembira! Diskoperindag Pemalang Kembali Buka Pendaftaran BPUM Rp1,2 Juta, Ini Cara Daftarnya

Sesuai Permenkop RI No. 2 Tahun 2021 dalam usulan BPUM 2021 wilayah Kabupaten Pemalang.

Dengan Persyaratan sebagai berikut :

1. WNI

2. Memiliki KTP Elektronik (KTP Pemalang)

3. Memiliki Usaha Mikro dibuktikan dengan NIB (Nomor Induk Berusaha)/SKU(Surat Keterangan Usaha)

4. Dipersilahkan hanya bagi yang belum menerima BPUM 2021 sebesar 1,2 jt

5. Bukan ASN/TNI/POLRI/BUMN/BUMD

6. Tidak Sedang Menerima KUR

Diskoperindag Pemalang kembali membuka pendaftaran Bantuan bagi pelaku usaha mikro (BPUM) tahun 2021. Twitter @koperindag_pml

Baca Juga: DPRD Pemalang Apresiasi Bansos dari Pemkab, Legislator: Jangan Ada Tumpang Tindih Penerima Bantuan

Berkas Pendaftaran yang dikumpulkan :

1. Fotocopy KTP disertai No. HP

2. Fotocopy Kartu Keluarga

3. NIB (Nomor Induk Berusaha)/SKU(Surat Keterangan Usaha)

4. Print Screenshot Jawaban setelah menjawab Form ini

Baca Juga: Temukan Sejumlah Kendala Saat Memantau Pelaksanaan Vaksinasi, Ini kata Ketua Komisi D DPRD Pemalang

Program BPUM 2021 ini tidak ada pungutan apapun.

Silahkan mendaftarkan melalui online bit.iy/Dftar-online-BPUM2021-Pemalang

Berkas pendaftaran, paling lambat diserahkan ke Diskoperindag tanggal 5 Agustus 2021, pada hari dan jam kerja.

NB: Jika berkas pendaftaran tidak diserahkan, data tidak akan dikirim ke Pusat.***

Editor: Intan Hidayat

Tags

Terkini

Terpopuler