Pecah Kerjasamanya dengan SAG Racing Team, ONEXOX TKRR Ungkap Alasan Dibaliknya

- 30 November 2020, 23:57 WIB
Direktur dari ONEXOX TKRR, Bobie Farid (kanan) menyatakan tim balapnya tidak akan melanjutkan kerjasama dengan SAG Racing Team tahun 2021 nanti di ajang balap Moto2.
Direktur dari ONEXOX TKRR, Bobie Farid (kanan) menyatakan tim balapnya tidak akan melanjutkan kerjasama dengan SAG Racing Team tahun 2021 nanti di ajang balap Moto2. /Dok. MotoGP/

Selain itu, Bobie juga menyesalkan mengapa pihak dari Mandalika Racing Team terlalu percaya diri mengumumkan kerjasamanya dengan SAG Racing Team padahal ONEXOX TKRR masih belum mengundurkan diri.

“Pada dasarnya dari pihak SAG mereka membutuhkan dana yang jelas untuk meneruskan eksistensi mereka di sana (Moto2)," kata Bobie.

 Baca Juga: Pilkada 2020, Uu Ruzhanul Ulum Mantapkan Dukungan dan Beri Arahan Politik Kader PPP

"Dan mereka telah membuat perbincangan awal dengan pihak Mandalika walau pun belum konfirmasi. Cuma dari pihak kami yang sedang mengumpulkan dana sangat terganggu dengan berita seperti ini,” kata Bobie Farid pada Senin, 30 November 2020.

Dilansir dari Pikiran Rakyat dengan judul Tim Balap Malaysia Disingkirkan Mandalika Racing Team, Bos ONEXOX : Tawaran Mereka Sangat Besar!, Meski tidak senang dengan kebijakan SAG Racing Team tersebut, Bobie mengaku pihaknya sudah tidak bisa berbuat apa-apa lagi.

“Maka saya berbeda pendapat dengan SAG, walaupun belum konfirmasi, tawaran yang dibawa oleh Mandalika itu sangat besar dan masa depan SAG mungkin akan lebih terjamin," kata Bobie.

 Baca Juga: Butuh Dukungan Masyarakat, Nadine Candrawinata Sadarkan Bahayanya Sampah Puntung Rokok

"Selain itu Presiden Indonesia, Jokowi sangat mendukung. Jadi tidak jadi saya serahkan ke pihak SAG,” ujarnya menjelaskan lagi.

Pengumuman ini pun secara resmi mengakhiri kerjasama SAG Racing Team dengan tim balap Malaysia tersebut.

Ini juga sekaligus menjadi sinyal bahwa Mandalika Racing Team akan bergabung bersama SAG Racing Team dengan nama Pertamina Mandalika SAG Team.

Halaman:

Editor: Eko Wahyu Putranto

Sumber: Pikiran Rakyat


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x