Mahasiswa KKN UIN Walisongo Ajak Warga Hidupkan Kembali Bank Sampah

- 2 November 2020, 09:09 WIB
Mahasiswa KKN UIN Walisongo Semarang membantu warga menjalankan kembali program bank sampah di Dusun Semondo, Desa Mondoretno, Kecamatan Bulu, Kabupaten Temanggung, Senin 2 November 2020
Mahasiswa KKN UIN Walisongo Semarang membantu warga menjalankan kembali program bank sampah di Dusun Semondo, Desa Mondoretno, Kecamatan Bulu, Kabupaten Temanggung, Senin 2 November 2020 /Tim KKN/Sinarjateng.com

TEMANGGUNG, SINARJATENG.COM - Mahasiswa Kuliah Kerja Nyata (KKN) Reguler Dari Rumah (RDR) UIN Walisongo Semarang mengadakan program bank sampah di Dusun Semondo, desa Mondoretno, Kecamatan Bulu, Kabupaten Temanggung, Senin 2 November 2020.

Koodinator KKN UIN Walisongo Alfian Johan mengatakan, program ini merupakan menghidupkan kembali yang sebelumnya sudah berjalan, tetapi seiring berjalannya waktu kurang lebih satu tahun yang lalu program bank sampah terhentikan.

"Kegiatan ini melibatkan warga sekitar yakni warga di Dusun Semondo, Desa Mondoretno, Kecamatan Bulu, Kabupaten Temanggung," katanya.

Baca Juga: Tercebur Sumur, Korban Berhasil Diselamatkan Tim SAR Gabungan

Alfian meyampaikan, kurangnya kesadaran warga dalam membuang sampah yang masih tidak pada tempatnya, serta kurangnya peralatan dan pengetahuan warga mengenai pengelolaan sampah terutama sampah anorganik, sehingga dengan hal tersebut diharuskan adanya tindakan yang dapat mengatasi permasalahan tersebut salah satunya dengan program bank sampah.

"Adanya pelaksanaan program bank sampah yang dijalankan kembali, diharapkan dapat membantu warga dalam menyelesaikan permasalahan sampah anorganik," ujarnya.

Alfian mengharapakan pada program yang sedang dijalankan kembali dapat membantu warga dalam menangani sampah anorganik yang memang pengelolaan dan terurainya di alam cukup sulit.

Baca Juga: Pemkot Yogyakarta Optimistis Pertumbuhan Ekonomi naik Triwulan IV 2020

Warga merasa beruntung dengan adanya program bank sampah yang dihidupkan kembali. Warga Dusun Semondo Arfa Zulkarnaen mengatakan, pihaknya sangat setuju sekali dengan program bank sampah tersebut.

Halaman:

Editor: Intan Hidayat


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah