Operasi Zebra Candi 2021 Selama 14 Hari Mulai Digelar, Ini Pesan Kapolres Banjarnegara

- 15 November 2021, 13:11 WIB
Kapolres Banjarnegara AKBP Fahmi Arifrianto, SH, SIK, MH, MSi saat apel gelar pasukan dalam rangka Operasi Zebra Candi 2021 di Halaman Mapolres Banjarnegara, pada Senin 15 November 2021.
Kapolres Banjarnegara AKBP Fahmi Arifrianto, SH, SIK, MH, MSi saat apel gelar pasukan dalam rangka Operasi Zebra Candi 2021 di Halaman Mapolres Banjarnegara, pada Senin 15 November 2021. /Humas Polres Banjarnegara

 

SINARJATENG.COM – Polres Banjarnegara menggelar operasi terpusat dengan sandi Operasi Zebra Candi 2021 selama 14 hari, mulai tanggal 15 hingga 28 Oktober 2021 mendatang.

Hal itu untuk cipta kondisi Kamseltibcar Lantas (Keamanan, keselamatan ketertiban dan kelancaran lalu lintas) menjelang Natal 2021 dan tahun baru 2022.

Kapolres Banjarnegara AKBP Fahmi Arifrianto, SH, SIK, MH, MSi mengatakan, permasalahan lalu lintas berkembang sangat pesat.

Baca Juga: Dikabarkan Pemilik Kapal Asing yang Ditangkap Mengaku Lakukan Pembayaran untuk Dilepas, Ini Penjelasan TNI AL

Hal itu disebabkan oleh tingginya jumlah penduduk, bertambahnya jumlah kendaraan, pertumbuhan jaringan jalan yang rendah dan kurang disiplinnya kesadaran masyarakat untuk tertib berlalu lintas.

"Mengatasi permasalahan tersebut perlu dilakukan berbagai upaya untuk menciptakan situasi Kamseltibcar lantas dengan memberdayakan seluruh stakeholder, serta mengambil langkah yang komprehensif," katanya saat memberikan sambutan saat apel gelar pasukan dalam rangka Operasi Zebra Candi 2021 di Halaman Mapolres Banjarnegara, pada Senin 15 November 2021.

Ia menjelaskan, pelaksanaan Operasi Zebra Candi tahun 2021 tidak berorientasi pada penegakkan hukum lalu lintas semata, namun untuk meningkatkan disiplin masyarakat dalam berlalu lintas guna menurunkan angka pelanggaran dan kecelakaan lalu lintas serta memutus mata rantai penyebaran covid-19 di wilayah hukum Polres Banjarnegara.

Baca Juga: Puluhan Banner Waspada Bencana Alam Dipasang, Berikut Ini Imbauan Sat Samapta Polres Banjarnegara

Halaman:

Editor: Intan Hidayat


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x