Profil Singkat, Irjen Ferdy Sambo yang Ditetapkan Jadi Tersangka Pembunuhan Brigadir J

9 Agustus 2022, 20:46 WIB
Mantan Kadiv Propam Irjen Pol Ferdy Sambo tersangka pembunuhan Brigadir J. /Instagram/divpropampolri

 

SINARJATENG.COM - Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo mengumumkan tersangka baru atas kasus tewasnya Brigadir Nofriansyah Yoshua Hutabarat atau Brigadir J yang saat ini telah menemukan titik terang. 

"Timsus menetapkan Saudara FS sebagai tersangka," kata Jenderal Sigit di Mabs Polri pada Selasa 9 Agustus 2022.

Kapolri Jend. Pol Listyo Sigit Prabowo belum menjelaskan pasal yang disangkakan kepada Ferdy Sambo.

Baca Juga: Sah! Kapolri Umumkan Penetapan Irjen FS sebagai Tersangka Atas Tewasnya Brigadir J

Berikut ini profil singkat Irjen Ferdy Sambo yang baru saja ditetapkan sebagai tersangka.

Lantas, siapa sosok sebenarnya Irjen Ferdy Sambo, yang sedang ramai dibicarakan itu?

Melansir dari berbagai sumber, Irjen Ferdy Sambo lahir di Barru, Sulawesi Selatan pada 19 Februari 1973.

Ia adalah seorang perwira tinggi Polri yang sejak 16 November 2020 menjabat sebagai Kepala Divisi Profesi dan Pengamanan Kepolisian Negara Republik Indonesia.

Irjen Ferdy Sambo, lulusan Akpol 1994 ini berpengalaman dalam bidang reserse.

Irjen Ferdy Sambo menikah dengan Putri Candrawati yang memiliki gelar dokter gigi (drg).

Baca Juga: KUNCI JAWABAN Tebak Kata Shopee, Tantangan Harian Selasa 9 Agustus 2022, Huruf Dasar YMUSAHR  

Ferdy Sambo juga telah menyelesaikan pendidikan di Perguruan Tinggi Ilmu Kepolisian (PTIK) pada 2003.

Termasuk di Sekolah Staf dan Pimpinan Menengah (Sespimmen) pada 2008 dan Sekolah Staf dan Pimpinan Tinggi (Sespimti) pada 2018.

Karier

Irjen Ferdy Sambo mengawali karier sebagai Perwira Pertama (Pama) di Lemdiklat Polri pada 1994.

Selanjutnya pada 2010, dia menjabat sebagai Kepala Satuan Reserse Kriminal (Kasat Reskrim) Polres Jakarta Barat.

Pada tahun 2012 lalu pernah diamanatkan menjadi Kapolres Purbalingga.

Setahun setelahnya, dia menjabat sebagai Kapolres Brebes.

Baca Juga: Jadwal Sholat Lima Waktu Kota Semarang dan Sekitarnya pada Selasa 9 Agustus 2022 Terlengkap

Tahun 2015, Ferdy Sambo menjabat sebagai Wakil Direktur Reserse Kriminal Umum (Wadireskrimum) Polda Metro Jaya.

Jenderal bintang dua ini juga sempat dipercaya menjadi Kepala Subdirektorat (Kasubdit) IV.

Lalu, Irjen Fredy Sambo ditunjuk Kasubdit III Direktorat Tindak Pidana Umum (Dittipidum) Bareskrim Polri pada 2016.

Pada 2019, Ferdy Sambo menjadi Dirtipidum Bareskrim Polri hingga akhirnya dipromosikan menjadi Kadiv Propam Polri tahun 2020.

Baca Juga: Jadwal Sholat Lima Waktu Kota Cirebon dan Sekitarnya pada Selasa 9 Agustus 2022 Terlengkap

Namun per 18 Juli 2022, Irjen Ferdy Sambo dinonaktifkan dari jabatan sebagai Kadiv Propam Polri setelah insiden polisi tembak polisi di rumah dinasnya.

Irjen Fredy Sambo juga sudah tidak lagi menjabat sebagai Kepala Satgas Khusus (Kasatgasus) Polri.

Demikian itu profil singkat, Irjen Ferdy Sambo yang saat ini telah diumumkan sebagai tersangka atas tewasnya Brigadir Nofriansyah Yoshua Hutabarat atau Brigadir J.***

Editor: Intan Hidayat

Tags

Terkini

Terpopuler