Simak! 5 Manfaat Kemiri untuk Rambut Sehat dan Kuat

- 20 Desember 2022, 14:23 WIB
Simak! 5 Manfaat Kemiri untuk Rambut Sehat dan Kuat
Simak! 5 Manfaat Kemiri untuk Rambut Sehat dan Kuat /Instagram @rumahsayurid

SINARJATENG.COM - Kemiri (Aleurites moluccana (L.) Wild.), adalah tumbuhan yang bijinya dimanfaatkan sebagai sumber minyak dan rempah-rempah. Tumbuhan ini masih sekerabat dengan singkong dan termasuk dalam suku Euphorbiaceae. Dalam perdagangan antarnegara dikenal sebagai candleberry, Indian walnut, serta candlenut.

Masalah rambut kerap kali mengganggu penampilan. Rambut dapat dianggap sebagai mahkota bagi perempuan. Untuk itu, kesehatan rambut harus selalu dijaga agar selalu sehat dan kuat.

Masalah rambut yang sering dialami oleh perempuan adalah rambut rontok, rambut berketombe, rambut lepek, hingga rambut yang baunya apek. Kondisi ini dapat menurunkan rasa percaya diri seseorang. Sebenarnya masalah rambut dapat diatasi dengan melakukan perawatan rambut secara rutin.

Baca Juga: Simak! 8 Manfaat Markisa untuk Ibu Hamil, Dukung Tumbuh Kembang Janin yang Sehat

Cara mengatasi masalah rambut bisa menggunakan bahan alami seperti kemiri. Manfaat kemiri ini sangat bagus untuk rambut.

Berikut manfaat kemiri untuk rambut yang sehat dan kuat:

1. Mengatasi Rambut Kering

Rambut kering bisa membuat rambut terlihat lebih kusut dan susah diatur. Sahabat Fimela bisa menggunakan kemiri untuk membantu mengatasi masalah rambut kering. Karena kemiri memiliki manfaat yang bisa membuat rambut lebih lembap, yang disebabkan oleh kandungan asam lemak esensial dan asam amino di dalam kemiri.

Baca Juga: Sinopsis Cinta Setelah Cinta, Selasa 20 Desember 2022: Starla Tenggelam! Arya Dibuat Cemburu Oleh Niko saat

2. Mencegah Rambut Rontok

Kemiri memiliki manfaat yang bisa membantu mencegah rambut rontok. Kandungan di dalam kemiri akan membuat rambut menjadi lebih sehat dan kuat, serta mempercepat pertumbuhan rambut. Sehingga kemiri sering digunakan sebagai bahan alami untuk mencegah rambut rontok.

3. Mencegah Ketombe

Ketombe adalah masalah rambut yang menyebabkan kulit kepala gatal, rambut bau apek dan muncul putih keabu-abuan di kepala. Rambut ketombe ini harus segera diatasi dan dihilangkan. Kandungan asam linoleat di dalam kemiri mampu mencegah dan mengatasi ketombe, hingga menyembuhkan peradangan kulit kepala yang menyebabkan ketombe.

4. Mengatasi Psoriasis

Psoriasis adalah penyakit yang menyerang pada bagian kulit kepala. Saat terkena psoriasis, kulit kepala akan menjadi kering, gatal-gatal, bersisik dan membuat rambut mudah rontok. Kemiri memiliki kandungan yang bisa melembapkan dan mengatasi peradangan. Maka, gunakan kemiri untuk mengatasi masalah psoriasis.

Baca Juga: Jadwal Acara TV Terbaru ANTV dan GTV Selasa 20 Desember 2022: Saksikan Suami Pengganti dan The Shape Of Water

5. Memperbaiki Rambut yang Terkena Sinar Matahari

Sinar matahari memang baik untuk kesehatan, tetapi terlalu terkena paparan sinar matahari akan membuat rambut menjadi mudah rusak. Dalam kemiri memiliki kandungan vitamin E yang sangat baik untuk rambut. Kandungan inilah yang akan memperbaiki rambut rusak akibat paparan sinar matahari.

Cara Menggunakan Kemiri untuk Rambut:

Bahan:

-250 gram kemiri
-Air putih secukupnya
-Cara membuat minyak kemiri:

-Siapkan biji kemiri yang telah terkupas sempurna dari cangkangnya.
-Sangrai biji kemiri dalam wajan tanpa minyak hingga matang.
-Biji kemiri yang telah disangrai kemudian ditumbuk hingga halus.
-Campurkan kemiri dengan air dan peras. Gunakan hasil perasan untuk rambut.
-Aplikasikan pada rambut yang kering, tunggu selama 30 menit. Bilas sampai bersih.

Nah itulah manfat kemiri untuk rambut sehat dan kuat. Jangan lupa jaga kesehantan anda. Semoga bermanfaat.***

Editor: Muhammad Ahlan Kalasuba


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah